Petualangan Hiccup Kembali! How to Train Your Dragon Live Action Tayang Juni 2025

Cuplikan trailer film How to Train Your Dragon live action-Universal Pictures-
JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Film live action How to Train Your Dragon semakin ditunggu-tunggu oleh para penggemar.
Setelah sukses besar dengan trilogi animasinya, Universal Pictures siap menghadirkan versi live action yang lebih nyata dan memukau.
Film ini dijadwalkan tayang pada 13 Juni 2025, dengan deretan aktor ternama yang akan memerankan karakter-karakter ikonik dari dunia Viking dan naga.
Sejak diumumkan pada Februari 2023, proyek ini langsung menarik perhatian banyak penggemar.
Bagaimana kisah Hiccup dan Toothless dihidupkan kembali dalam format live action? Yuk, simak informasi lengkapnya di sini!
BACA JUGA:5 Rekomendasi Film Tentang Self-Love, Inspirasi Menemukan Kebahagiaan Sejati
Sinopsis How to Train Your Dragon Live Action
Film ini masih mengangkat kisah Hiccup Horrendous Haddock III, seorang pemuda Viking yang merupakan anak dari Stoick the Vast, pemimpin Desa Berk.
Dalam tradisi Viking, naga dianggap sebagai ancaman yang harus dimusnahkan. Hiccup pun berusaha membuktikan dirinya dengan menangkap seekor naga.
Namun, saat berhasil menangkap Night Fury, seekor naga langka yang kemudian ia beri nama Toothless, Hiccup justru memilih untuk merawatnya secara diam-diam.
Dari situ, ia menyadari bahwa naga sebenarnya bukanlah musuh seperti yang selalu diajarkan kepadanya.
Persahabatannya dengan Toothless mengubah cara pandangnya tentang dunia. Ia pun berusaha meyakinkan para warga Berk bahwa mereka bisa hidup berdampingan dengan naga.
Namun, tantangan besar menghadang, dan Hiccup harus membuktikan bahwa keputusannya benar.
BACA JUGA:Link Film 'Sinners' Siap Rilis Maret 2025: Horor Thriller Seru dari Warner Bros
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: