Kado Cokelat di Hari Valentine, Ingat 26 Produk Cokelat Israel yang Wajib Diboikot

Ilustrasi cokelat-Pixabay/ Security-
JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Hari Valentine atau Hari Kasih Sayang yang diperingati setiap tanggal 14 Februari selalu identik dengan cokelat.
Tak heran bilan pada Hari Valentine dimanfaatkan banget perusahaan cokelat untuk menarik perhatian konsumen.
Dengan inovasi cokelat berbentuk hati, kemasan merah muda atau merah, serta kampanye romantis, cokelat semakin kuat jadi hadiah utama di hari tersebut.
Di beberapa negara, tradisi ini berkembang dengan cara yang unik. Misalnya, di Jepang, wanita memberikan cokelat pada pria, sedangkan di Korea Selatan, pria akan membalas hadiah itu pada Hari Putih atau White Day sebulan kemudian.
Selain rasanya yang enak, cokelat juga hadiah yang bisa diterima siapa saja, dari anak muda sampai orang dewasa.
BACA JUGA:Sejarah dan Makna Cokelat di Hari Valentine, Lebih dari Sekadar Hadiah Manis
BACA JUGA:Syarat dan Cara Pengajuan KUR BRI 2025, Bantu UMKM Akses Modal dengan Bunga Ringan
Dengan berbagai varian, seperti cokelat susu, cokelat hitam, atau praline isi spesial, cokelat jadi pilihan yang cocok buat hampir semua orang.
Jika Hari Valentine dengan cokelat, maka harus diingat pula bahwa MUI telah mengharamkan cokelat produk-produk Israel.
Larangan MUI dengan melabeli haram tak terlepas dari gejolak jalur Gaza.
Masyarakat di Indonesia diminta untuk memboikot produk-produk yang Pro Israel juga makin masif terjadi.
Sebagai respons atas situasi tersebut, sejumlah organisasi dan kelompok masyarakat di Indonesia menyuarakan aksi boikot terhadap produk-produk yang memiliki keterkaitan atau afiliasi dengan Israel.
Hal ini makin ramai di bahas di media sosial setelah MUI mengeluarkan fatwa haram membeli produk-produk yang berkaitan dengan Pro Israel.
Fatwa MUI Nomor 83 Tahun 2023 tentang Hukum Dukungan terhadap Perjuangan Palestina menyatakan bahwa hukum membeli produk dari produsen yang secara nyata mendukung agresi Israel ke Palestina adalah haram.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: