BMKG Deteksi Bibit Siklon Tropis 99S, Ini Wilayah yang Berpotensi Hujan Lebat Disertai Angin Kencang

BMKG Deteksi Bibit Siklon Tropis 99S, Ini Wilayah yang Berpotensi Hujan Lebat Disertai Angin Kencang

BMKG Deteksi bibit siklon tropis 99s--

Radarpena.co.id, Jakarta - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mendeteksi Bibit Siklon Tropis 99S yang berpotensi menimbulkan cuaca ekstrem.

Dilansir akun Instagram @infobmkg, Jumat (31/1/2025), Bibit Siklon Tropis 995 terpantau di wilayah Samudra Hindia sebelah selatan Banten tepatnya di 14.6°LS, 106.3°BT dengan kecepatan angin maksimum 25 knot (46 km/ jam) dan tekanan minimum sekitar 996 hPa. 

 

"Bibit Siklon Tropis 995 menjadi siklon tropis dalam 24 jam ke depan dalam kategori Sedang. Potensi sementara 48 - 72 jam ke depan adalah Tinggi," demikian keterangan BMKG.

Berdasarkan analisis BMKG, Bibit Siklon Tropis 99S memberikan dampak langsung terhadap gelombang laut di wilayah Indonesia dalam 24 jam hingga 1 Februari 2025 pukul 07.00 WIB.

BACA JUGA:Cuaca Buruk Ancam Indonesia, BMKG Rilis Peringatan Dini untuk Sejumlah Wilayah pada 9-10 Januari 2025

BACA JUGA:Gempa Dangkal 5,6 Magnitudo Guncang Kota Ambon, Ini Peringatan BMKG

Berikut wilayah-wilayah yang diprediksi akan mengalami hujan dengan intensitas sedang hingga lebat yang dapat disertai angin kencang: 

  • Lampung bagian selatan
  • Banten bagian selatan

Perairan yang diperkirakan akan mengalami gelombang laut tinggi 1,25-2,5 m (Moderate Sea)

  • Perairan selatan Jawa 

Perairan yang diperkirakan akan mengalami gelombang laut tinggi 2,5-4 m (Rough Sea)pp

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: