Prediksi Semifinal Leg 1 Carabao Cup Tottenham vs Liverpool 9 Januari 2025: The Reds On Fire

Prediksi Semifinal Leg 1 Carabao Cup Tottenham vs Liverpool 9 Januari 2025: The Reds On Fire

Prediksi semifinal leg 1 Carabao Cup Tottenham vs Liverpool -tangkapan layar-Instagram:@liverpoolfc

JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Prediksi pertandingan babak semifinal Carabao Cup 2024-2025 leg pertama yang mempertemukan Tottenham Hotspur vs Liverpool pada 9 Januari 2025.

Spurs akan menjamu The Reds di Tottenham Hotspur Stadium, kick off dimulai pada pukul 03.00 WIB.

Bagi kamu penggemar sepak bola jangan lewatkan pertandingan seru kedua tim melalui siaran streaming di Vidio dan Champions TV 1, link tersedia di akhir artikel.

Diprediksi pertandingan akan berjalan dengan seru dan menarik, dalam laga ini Liverpool lebih diunggulkan.

Di kubu tim tamu sedang dalam performa buruk usai mengalami penurunan. Dari total lima laga terakhirnya, Spurs hanya berhasil meraih satu kali kemenangan.

Kemenangan tersebut pada 20 Desember 2024 lalu saat menjamu Manchester United dengan skor tipois 4-3.

Tottenham Hotspur memiliki catatan buruk saat pertemuan terakhirnya dengan Liverpool. Spurs dibantai dengan skor 3-6 pada 22 Desember 2024, Spurs juga baru saja menelan kekalahan laga kandang menjamu Newcastle United dengan skor 1-2.

BACA JUGA:Jadwal Siaran Langsung Liga Inggris 2024-2025 Pekan ke 21: Arsenal vs Tottenham Hotspur

BACA JUGA:Hasil Semifinal Carabao Cup Leg 1 Arsenal vs Newcastle: The Gunners Digebuk 2-0 di Emirates Stadium

Sementara Liverpool gagal meraih kemenangan di laga terakhirnya menjamu Manchester United imbang dengan skor 2-2 pada 5 Januari 2025.

Saat ini pasukan Arne Slot masih kokoh duduk di puncak klasemen Liga Inggris dengan mengemas 46 poin.

Sementara Tottenham Hotspur berada di urutan ke 12 klasemen Premier League dengan hanya mengumpulkan total 24 poin.

Dalam laga ini, tim tuan rumah diprediksi tanpa Richarlison, Ben Davies, Cristian ROmero hingga James Maddison yang abnsen karena mengalami cedera.

Sementara Liverpool diprediksi tanpa diperkuat oleh Joe Gomez yang masih menjalani pemulihan cedera, sementara Dominik Szoboszlai masih kurang fit.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: