Konferensi Pers: Korban Dugaan Penganiayaan Chandrika Chika Gawat Darurat!

Konferensi Pers: Korban Dugaan Penganiayaan Chandrika Chika Gawat Darurat!

Korban dugaan penganiayaan Chandrika Chika gawat darurat--

Radarpena.co.id, Jakarta - Penyidik Polres Metro Jakarta Selatan masih terus mendalami kasus dugaan penganiayaan yang dilakukan Chandrika Chika. YB yang diduga menjadi korban dugaan penganiayaan Chandrika Chika hingga saat ini masih dalam tahap pemulihan.

Akibat dugaan penganiayaan itu, YB disebut mengalami patah tulang pada bagian bahunya. YB pun harus menjalani operasi akibat hal tersebut.

 

"Masih pemulihan, rekan-rekan tahulah kalau tulang patah ya itu tiap malam nyeri apalagi kan belum ada tindakan yang spesifik lebih terhadap YB karena kan harus operasi dan belum dilakukan itu," ucap Andi Bashar, kuasa hukum YB diduga korban dugaan penganiayaan Chandrika Chika, dalam konferensi pers yang digelar di kawasan Kelapa Gading, Jakarta Utara, Jumat (3/1).

BACA JUGA:Resmi Bertunangan! Aktris Chloe Grace Moretz dengan Kate Harrison

Tak hanya patah tulang, akibat dugaan penganiayaan yang terjadi pada 14 Desember lalu itu, YB juga mengalami trauma. Bahkan ia belum bisa bertemu dengan banyak orang.

"Yang jelas pasti (trauma), namanya orang tiba-tiba kaget pasti trauma untuk ketemu orang aja masih pilih-pilih," ujar Faizal Reza, kuasa hukum YB yang lain.

BACA JUGA:Diungkap Kuasa Hukum, Korban Penganiayaan Chandrika Chika Alami Trauma Hingga Nyeri di Bagian Tulang

Meski telah bertemu dengan orang tua Chandrika Chika, kuasa hukum YB menyebut belum adanya titik temu terkait permasalahan tersebut. Walaupun begitu, Andi Bashar berharap pihak Chandrika Chika dapat bertanggung jawab untuk biaya pemulihan YB.

"Belum ada (pembicaraan soal kerugian), tapi saya sarankan sama untuk bisa membantu bagaimana saudari YB bisa kembali normal, tapi kan agak susah karena pemulihan tulang patah itu agak lama, 4 bulan sampai 6 bulan," ujar Andi Bashar.

 

Pihak YB pun telah mengajukan dua orang saksi untuk diperiksa terkait kasus dugaan penganiayaan yang dilakukan Chandrika Chika. Pihak YB saat ini menyerahkan kasus dugaan penganiayaan tersebut ke kepolisian.

BACA JUGA:Fiersa Besari Umumkan Hiatus dari Dunia Musik Tahun 2025: Bukan Gimmick, Saya Gak Tahu Kapan Balik Lagi

"Kalau dari saudari YB biar proses hukum aja berjalan seperti apa, karena setahu saya juga kalau penganiayaan seperti ini ya biasanya kalau proses hukumnya seperti apa nanti ada tersangka baru biasanya dari pihak terlapor menghubungi pihak korban biasanya setahu saya," pungkas Faizal Reza.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: