Muslim harus tahu! Keutamaan Membaca Surah Al-Waqiah Setiap Hari
Ilustrasi foto--Freepik.com
JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Al-Qur'an merupakan kitab suci umat muslim dan juga menjadi salah satu sumber pengetahuan dalam Islam. Al-Qur'an berisi tentang pesan-pesan dari Allah yang diturunkan kepadan Nabi Muhammad SAW untuk disebarkan keseluruh umat manusia. Oleh karena itu, umat islam terbiasa untuk menghafal dan membaca kitab Suci Al-Qur'an dalam kehidupan sehari-hari.
Salah satu surah yang membawa keberkahan ketika dibaca adalah surah Al-Waqiah. surah Al-Waqiah mengandung makna yang penting. Surat Al-Waqiah menggambarkan bagaimana hari kiamat akan terjadi.
Pada hari kiamat, manusia akan digolongkan menjadi tiga golongan yaitu ashab al-yamin (Orang-orang yang selamat karena perbuatan amal mereka), ashab al-shimal (Orang-orang yang celaka karena amal buruk mereka), dan as-sabiqun (Orang-orang yang paling dulu masuk surga karena beriman).
Selain itu, surah Al-Waqiah juga menjelaskan nikmat surga dan azab neraka. Surah ini juga menggambarkan kekuasaan dan kebesaran dari Allah SWT serta kebenaran-kebenaran dalam Al-Quran.
Oleh karena itulah, Surah Al-Waqiah menjadi surah yang penting untuk dibaca karena mengandung banyak kebenaran dan juga dapat membawa keberkahan.
BACA JUGA:
- Salat Qobliyah Subuh, Keutamaan dan Manfaatnya Sangat Besar
- Muslim Wajib Tahu! 10 Tanda-tanda Kiamat yang Disebutkan dalam Hadist
- 7 Tauladan Nabi Muhammad SAW yang Patut Kita Tiru di Kehidupan Sehari-hari
Dalam sebuah hadist riwayah, Nabi Muhammad SAW sering sekali membaca Al-Qur'an. Dan salah satu surah yang sering ia baca adalah Surah Al-Waqiyah. Hal ini tertulis dalam hadist riwayah Tirmidzi no. 3297 :
شَيَّبَتْنِي هُودْ وَالْوَاقِعَةُ وَالْمُرْسَلَات وَ عَمَّ يَتَسَاءَلُون و إِذَا الشَّمْسُ كُوِّرَتْ
"Aku telah dibuat beruban oleh Surah Hud, Al-Waqiah, Al-Mursalat, An-Naba’, dan At-Takwir."
Surah Al-Waqiah sebagai Surah Al-Ghina’ (Surah yang mendatangkan kecukupan rezeki). Hal ini tertulis dalam Riwayat Fathul Qadir karya Imam Asy-Syaukani.
سورة الواقعة سورة الغنى، فاقرؤوها، وَعَلِّمُوهَا أَوْلَادَكُمْ
"Surah Al-Waqiah adalah surah yang mendatangkan rezeki (kekayaan), maka bacalah dan ajarkanlah kepada anak-anakmu!"
Surah Al-Waqi’ah sebagai Penenang Rezeki hal ini tertulis dalam hadist riwayat :
مَنْ قَرَأَ سُوْرَةَ الْوَاقِعَةِ فِي كُلِّ لَيْلَةٍ لَمْ تُصِبْهُ فَاقَةٌ أَبَدًا
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: