Dear Hyeri, Jadi Drama Korea Oktober 2024 yang Tayangan Perdananya Raih Rating Mengesankan

Dear Hyeri, Jadi Drama Korea Oktober 2024 yang Tayangan Perdananya Raih Rating Mengesankan

Drakor Dear Hyeri--

BACA JUGA:Sinopsis Drakor 'Dongjae, the Good or the Bastard', yang Tayang di Bulan Oktober, Cek Selengkapnya Disini!

Meski demikian, Shin Hae Sun sukses bikin penonton jatuh hati dengan kedua karakternya. Dengan perubahan gaya busana dan rambut, penonton bisa langsung mengenali siapa yang lagi muncul, Eun Ho atau Hye Ri. Hal ini bikin Dear Hyeri menjadi semakin seru untuk diikuti.

Drama Korea tidak lengkap rasanya tanpa kisah cinta segitiga. Dear Hyeri menghadirkan twist plot yang unik.

Kali ini, satu karakter dengan dua kepribadian jatuh cinta pada dua pria yang berbeda. Joo Eun Ho masih memiliki perasaan untuk mantan pacarnya, Jung Hyun Oh, meskipun hubungan sudah berakhir.

Di sisi lain, kepribadian Hye Ri yang polos malah naksir dengan Kang Joo Yeon (Kang Hoon), seorang penyiar berita di tempat lain. Joo Yeon ini tipe cowok yang dingin di luar tapi perhatian, dan Hye Ri jatuh cinta dengan karakternya yang misterius

 

Eun Ho harus berhadapan dengan Hyun Oh setiap hari karena mereka bekerja di kantor yang sama. Meski Hyun Oh bersikap dingin, terlihat jelas kalau dia masih peduli pada Eun Ho.

Sementara itu, Hye Ri terus mencoba mendekati Joo Yeon yang awalnya sulit didekati. Namun pada akhirnya menunjukkan sisi lembutnya. Bagaimana kisah mereka selanjutnya?

Apakah Eun Ho bisa kembali bersatu dengan Hyun Oh? Atau justru Hye Ri yang akan menemukan cinta sejatinya bersama Joo Yeon.

Tidak hanya soal cinta, Dear Hyeri juga menggali tema penyembuhan diri dari trauma masa lalu. Setiap karakter di drama ini memiliki luka batin yang disembunyikan dan perjalanan mereka untuk menyembuhkannya jadi bagian penting dari cerita.

Joo Eun Ho misalnya, mengembangkan kepribadian ganda sebagai mekanisme untuk bertahan hidup setelah kehilangan saudaranya. Sementara itu, Hyun Oh dan Joo Yeon juga memiliki trauma masing-masing yang mempengaruhi cara mereka menjalani hidup.

Drama ini menawarkan perjalanan emosional yang dalam, di mana para karakter belajar untuk berdamai dengan masa lalu dan menemukan kebahagiaan. Jadi, selain kisah cinta yang bikin baper (bawa perasaan), drama ini juga penuh dengan pesan tentang penyembuhan diri.

BACA JUGA:Review Drakor Terbaru 'The Fiery Prist 2' yang Dibintangi Kim Nam Gil, Simak selengkapnya Disini!

Itulah sekilas fakta tentang Dear Hyeri, drama Korea yang tidak cuma seru tapi juga menyentuh hati. Siap-siap aja dibawa ke dalam cerita yang unik, penasaran, dan penuh emosi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: