Ranking FIFA Timnas Indonesia Jika Menang Lawan Bahrain, Geser 7 Negara Ini

Ranking FIFA Timnas Indonesia Jika Menang Lawan Bahrain, Geser 7 Negara Ini

Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026-tangkapan layar-Instagram:@witansulaiman_

JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Timnas Indonesia akan melakukan laga tandang ke markas Bahrain di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia putaran ketiga.

Pasukan Shin Tae-yong telah melakukan latihan perdana di Bahrain pada 6 Oktober 2024 lalu.

Pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia putaran ketiga Timnas Indonesia vs Bahrain akan dihelat langsung pada 10 Oktober 2024 pukul 23.00 WIB.'

Laga tersebut akan dihelat langsung di Stadion Nasional Bahrain, Raffa.

Saat ini Timnas Indonesia menduduki peringkat ke 129 ranking FIFA dunia.

Meskipun bermain di kandang sendiri namun Timnas Indonesia memiliki peluang untuk naik posisi di ranking FIFA.

BACA JUGA:Ranking FIFA Timnas Indonesia Melesat Naik Empat Tingkat, Erick Thohir: Ini Bukti Keseriusan

BACA JUGA:Update Ranking FIFA Timnas Indonesia Usai Imbangi Australia, Garuda Melesat Drastis Geser Malaysia

Saat ini Maarten Paes dan kawan-kawan menduduki peringkat keempat klasemen sementara Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia dan mengemas dua poin.

Sementara Bahrain berada di posisi ketiga dan berhasil mengumpulkan tiga poin.

Jika Timnas Indonesia menang lawan Timnas Bahrain, maka pasukan Shin Tae-yong akan mendapat tambahan sekitar 16,89 poin di ranking FIFA.

Tak hanya itu, jika Timnas Indonesia menang lawan Bahrain maka akan meraih angka jadi 1,141.06 dan berpeluang naik sembilan peringkat dari 129 jadi ke 122 ranking FIFA dunia.

Pada September 2024 lalu, Timnas Indonesia berada di port 6 dan hanya mengemas dua poin dari dua pertandingan.

Timnas Indonesia berhasil tahan imbang Arab Saudi dengan skor 1-1, sementara saat menjamu Timnas Australia juga imbang tanpa gol.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: