Viral! Seorang Pria Diduga Mau Bundir di Kereta Api Depok, Aksi Heroik Petugas Stasiun Disorot
Aksi heroik petugas stasiun Depok selamatkan seorang pria yang hendak bunuh diri.--instagram.com
JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Beredar di media sosial yang memperlihatkan aksi heroik dari penjaga stasiun Depok Baru, Pancoran Mas, Kota Depok yang menggagalkan percobaan bunuh diri dari seorang pria.
Dalam video yang beredar, terlihat ada beberapa sejumlah petugas keamanan stasiun yang berdiri di atas rel. Seorang sekuriti merangkul erat pria di lokasi yang sama.
Sekain itu, terlihat ada seorang petugas keamanan yang terduduk memegang kakinya. Video itu direkam penumpang kereta rel listrik. Manager Public Relations KAI Commuter, Leza Arlan membenarkan adanya kejadian itu.
Leza menjelaskan, peristiwa itu terjadi pada Jumat, 4 Oktober 2024 sekitar pukul 16.20 WIB. Awalnya, petugas stasiun di peron satu melihat ada seorang penumpang laki-laki yang berada di tengah rel.
BACA JUGA:
- Gila Judi Online, Seorang Ayah Jual Bayinya di Medsos Seharga Rp15 Juta, Istri Syok!
- Viral! Seorang Ibu Bagikan Video CCTV Penganiayaan Keji Anaknya yang Dilakukan Pengasuhnya
- Viral! Detik-detik Pemotor Tertangkap Basah Oleh Polisi saat Sedang Lakukan Vandalisme di Belakang Truk
“Melihat adanya seseorang di tengah-tengah rel, petugas dengan sigap langsung melakukan penyelamatan kepada pengguna tersebut dikarenakan dari arah selatan akan masuk Commuter Line," kata Leza, pada Minggu, 6 Oktober 2024.
Satu petugas sempat cedera saat mencegah tindak percobaan bunuh diri tersebut. Petugas lain kemudian membawa penumpang tersebut untuk dimintai keterangan.
KAI Commuter berharap, para penumpang tetap menjaga kenyamanan di stasiun dengan tidak melakukan aksi yang membahayakan.
“Jadilah pengguna yang tertib dengan mengutamakan keselamatan dan kenyamanan pengguna lain selama menggunakan Commuter Line," katanya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: