Profil Mees Hilgers, Calon Bek Rp121 Miliar Timnas Indonesia yang Pernah Cetak Gol di Liga Champions

Profil Mees Hilgers, Calon Bek Rp121 Miliar Timnas Indonesia yang Pernah Cetak Gol di Liga Champions

Mees Hilgerss calon bek naturalisasi timnas Indonesia-- Instagram/@meeshilgerss

JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Pemain FC Twente Mees Hillgers yang kini jadi calon bek naturalisasi timnas Indonesia.

Mees Higers merupakan pemain sepak bola profesional Indonesia yang saat ini berposisi sebagai bek tengah untuk klub Eredivisie Twente.

Lahir di Amersfoort, Belanda, Mees Hilgers merupakan pemain yang memiliki darah keturunan Indonesia.

PSSI yang kini tengah gencar mencari pemain luar negeri yang memiliki darah Indonesia untuk bisa dinaturalisasi.

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, sudah memamerkan Mees Hilgers di media sosial. Pemain Belanda yang punya darah Indonesia itu tinggal menjalani proses administrasi untuk menjadi warga negara Indonesia dan berseragam Indonesia.

Mees Hilgers yang memiliki darah keturunan Indonesia yang berasal dari sang ibu yang merupakan orang Manado.

Pada 6 Desember 2018, Hilgers menandatangani kontrak profesional pertama dengan FC Twente. Ia membuat debut profesional dengan Twente dalam kemenangan 2-1 atas AFC Ajax pada 5 Desember 2020.

Mees Hilgers mengawali karier didunia sepakbola dengan bergabung di akademi FC Twente pada 2011 lalu.

BACA JUGA:

Saat bergabung dengan FC Twente, Mees Hilgers kala itu berusia 17 tahun saat menandatangani kontrak.

Namun pada saat bergabun, FC Twente merupakan tim yang berada di peringkat ketiga Eredivisie musim 2023-2024.

Calon pemain di lini belakang timnaas Indonesia ini pada Oktober 2020 lalu sukses masuk di tim utama The Tukkers.

Dalam catatan pertandingannya bersama FC Twente, Mees Hilgers telah memainkan total 101 pertandingan bersama klub dan sukses mencetak total tiga gol dan satu assist.

Mees Hilgers juga pernah bergabung dengan timnas Belanda U21, Mees Hilgers yang dilaporkan dari berbagai sumber bahwa dirinya telah tiba di Jakarta.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: