Resep Gurame Bakar Pedas Manis, Hidangan Laut yang Cocok untuk Menu Makan Malam

Resep Gurame Bakar Pedas Manis, Hidangan Laut yang Cocok untuk Menu Makan Malam

Gurame bakar pedas manis --Instagram @al.rasyi.kitchen

JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Gurame bakar pedas manis adalah hidangan laut yang tak pernah gagal memanjakan lidah. Kombinasi rasa manis, pedas, dan gurih dari bumbu meresap sempurna ke dalam daging ikan gurame yang lembut. Tak heran jika hidangan ini menjadi favorit banyak orang.

Gurame bakar pedas manis adalah hidangan yang mudah dibuat, tetapi memiliki cita rasa yang luar biasa. Dengan mengikuti resep di bawah ini, kamu bisa membuat gurame bakar yang lezat dan menggugah selera. 

Selain itu, ikan gurame juga memiliki banyak manfaat kesehatan sehingga sangat baik untuk dikonsumsi secara teratur. Ikan gurame kaya akan protein, omega-3, vitamin D, dan mineral seperti selenium. Nutrisi-nutrisi ini sangat baik untuk kesehatan jantung, otak, dan sistem kekebalan tubuh.

BACA JUGA:

Resep Gurame Bakar Pedas Manis

Dikutip Radarpena dari Instagram @iindapur, inilah resep gurame bakar pedas manis yang bisa kamu jadikan panduan untuk mencobanya.

Bahan:

  • 1-2 ekor ikan gurame berat 500 gram 
  • Secukupnya garam 
  • 1 buah air perasan jeruk nipis
  • 1 buah asam sundai atau air asam jawa
  • 7-9 sdm kecap manis

Bumbu halus: (blender semua bumbu halus)

  • 3 siung bawang putih
  • 8 siung bawang merah
  • 6 buah cabe rawit 
  • 8 buah cabe merah keriting (sesuai selera)
  • 1/2 ruas jahe
  • 1/2 sdt garam/secukupnya
  • 1 cm kunyit dibakar
  • 3 butir kemiri disangrai
  • 1 sdt gula pasir 
  • Sedikit lada bubuk (boleh skip) 
  • 1/2 sdt kaldu bubuk 
  • 100 ml minyak goreng untuk campuran blender bumbu halus

Cara Membuat:

1. Bersihkan ikan, kemudian lumuri dengan garam dan jeruk nipis, diamkan selama 15 menit, kemudian cuci lagi dan ditiriskan.

2. Campurkan bumbu yang telah dihaluskan bersama kecap manis dan air asam sundai/ asam jawa, aduk rata, dan jangan lupa koreksi rasa.

3. Setelah itu, lumuri ikan gurame dengan campuran bumbu halus ke seluruh permukaan ikan hingga rata. Beri sedikit margarine jika suka.

BACA JUGA:

4. Diamkan selama 15-30 menit agar bumbu dapat lebih meresap/ boleh langsung dibakar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: