AC Milan Resmi Datangkan Emerson Royal dari Tottenham Hotspur, Gunakan Nomor Punggung 22
AC Milan Resmi Datangkan Emerson Royal dari Tottenham Hotspur, Gunakan Nomor Punggung 22 --Instagram: @acmilan
Setelah sempat bermain singkat di Barcelona, karier terakhirnya adalah di Tottenham, di mana ia mencatatkan 101 penampilan dan mencetak empat gol sejak kedatangannya pada tahun 2021.
Bek sayap Tottenham Hotspur tersebut telah memenangkan sepuluh caps untuk Brasil, setelah melakukan debutnya pada November 2019.
Emerson Royal akan mengenakan nomor punggung 22.
Emerson Royal akan menyelesaikan pemeriksaan medis dan diprediksi akan tampil saat debut lawan Monza di pertandingan pramusim jelang 2024-2025.
Tak hanya itu, pemain 25 tahun tersebut diperkirakan bakal diturunkan untuk debut lawan Torino di laga perdana Serie A musim 2024-2025.
Dilansir dari Sky Sport Italia, Emerson Royal masuk dalam lima pemain besar Brasil termahal di sepanjang sejarah klub Serie A tersebut.
Nama yang pertama ada Lucas Paqueta dengan biaya (38,4 juta euro/musim 2018-2019), ada juga Ronaldinho dengan biaya (24,1/2008-2009).
Alexandre Peto (24/2007-2008), dan juga Robinho (21/2010-2011).
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: