Resep Barongko: Kue Tradisional Khas Bugis Berbahan Pisang, Enak untuk Teman Ngopi
Ilustrasi kue barongko pandan khas Bugis --Instagram @hanhanny
JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Barongko, kue tradisional khas Bugis, Sulawesi Selatan, ini selalu menggoda selera dengan aroma dan rasa manis legitnya.
Dibuat dari pisang kepok yang matang sempurna, dipadukan dengan santan, gula, dan telur, barongko menghadirkan tekstur lembut dan rasa pisang yang kaya.
Tak heran, barongko menjadi favorit banyak orang, baik di kalangan lokal maupun wisatawan, baik anak-anak hingga orang dewasa.
Menyantap barongko ditemani secangkir kopi atau teh hangat di sore hari adalah momen yang sempurna untuk memanjakan diri.
Perpaduan rasa manis legit barongko dengan pahitnya kopi atau teh menciptakan sensasi rasa yang unik dan tak terlupakan.
Bagi kamu yang ingin mencoba membuat sendiri barongko di rumah, berikut resep barongko plain dan barongko pandan serta langkah-langkahnya:
BACA JUGA:
- Resep dan Cara Membuat Bubur Kacang Hijau yang Enak, Manis Gurihnya Bikin Nagih
- Resep Nasi Goreng Solaria ala Chef Devina Ini Bisa Jadi Ide Menu Sarapan yang Lezat dan Praktis
Resep Barongko
Dikutip Radarpena dari Instagram @diinaaka, inilah resep barongko yang bisa kamu jadikan panduan untuk mencobanya.
Bahan-bahan:
- 1 sisir pisang kepok
- 5 butir telur ayam
- 2 bungkus santan instan kecil (cairkan dengan 500 ml air)
- 1 bungkus agar-agar plain
- 100 gram gula pasir
- 2 sachet susu bubuk Dancow
- Sedikit vanili
- Sedikit garam
- 2 lembar daun pandan
- Daun pisang
- Tusuk gigi
Cara Membuat:
1. Panaskan dandang terlebih dahulu dengan api sedang.
2. Kupas pisang kepok, ambil dagingnya saja, buang tengahnya, agar nanti hasilnya tidak hitam-hitam.
3. Blender daging pisang dengan santan setengahnya saja.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: