Meniti Jalan Kebaikan dengan 50 Hadis Pendek dan Artinya yang Penuh Makna untuk Amalan Sehari-hari
Amalan menjelang Maghrib menurut sunnah Rasulullah --pexels.com/GR Stocks
Artinya: “Mencaci seorang muslim adalah kefasikan dan membunuhnya adalah kekufuran.” (diriwayatkan oleh Imam Bukhari (6044) dan Imam Muslim (64) dari jalur Zubaid bin al-Hāriṡ al-Yāmi al-Kūfi, dari Abu al-Wa`il al-Kūfi, dari Abdullah bin Mas’ud, dari Rasulullah ṣallallāhu ‘alaihi wasallam)
38. Hadis tentang Tobat Membersihkan Dosa
التثاؤب من الذنب كمن لا ذنب له
Attaaibu minadz dzanbi kaman laa dzanba lahu.
Artinya: “Siapa bertaubat dari dosanya, seperti orang tak berdosa.” (Hadis diriwayatkan oleh Ibnu Majah, dan Thabrani dan keduanya dari riwayat Abi Ubaidah bin Abdullah bin Mas'ud dari bapaknya. Dan ia tidak mendengar darinya. Dan para perawi Thabrani adalah sahih)
39. Hadis tentang Kalimat Thoyyibah
الكلمة الطيبة صدقة
Al kalimatut thoyyibatu sodaqoh.
Artinya: “Berkata-kata baik adalah sedekah.” (HR. Al-Bukhari dan Muslim)
40. Hadis tentang Jangan Suka Marah
لا تغضب ولك الجنة
Laa taghdob walakal Jannah.
Artinya: “Janganlah kamu suka marah, maka bagimu surga.” (HR Ath-Thabrani)
41. Hadis tentang Rasa Ragu
دَعْ مَا يَرِيْبُكَ إِلَى مَا لَا يَرِيْبُكَ
Da’maa yariibuka ila maa yariibuka.
Artinya: “Tinggalkan apa yang engkau ragukan dan kerjakan apa yang engkau tidak ragu.” (HR. Tirmidzi dan An Nasa’i, dan Tirmidzi mengatakan: hadis hasan shahih)
42. Hadis tentang Memilih Teman
الرَّجُلُ عَلَى دِيْنِ خَلِيلِهِ، فَلْيَنْظُرْ أَحَدُكُمْ مَنْ يُخَالِلُ
Arrajulu ‘ala diini khalilii fal yandzhur ahadukum man yukhalil.
Artinya: “Seseorang itu tergantung pada agama temannya. Oleh karena itu, salah satu di antara kalian hendaknya memperhatikan siapa yang dia jadikan teman.” (Hadis hasan, diriwayatkan oleh Tirmiżi)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: