Hasil Final Piala AFF U24 2024 Australia vs Thailand, The Socceroos Juara Lewat Adu Penalti 8-7

Hasil Final Piala AFF U24 2024 Australia vs Thailand, The Socceroos Juara Lewat Adu Penalti 8-7

Timnas Australia juara Piala AFF U16 2024 lewat adu penalti -Foto: Screenshot Instagram/@theaseanfootball-

JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Hasil pertandingan Piala AFF U16 2024 yang mempertemukan timnas Australia U16 vs timnas Thailand pada 3 Juli 2024 di Stadion Manahan Solo.

The Socceroos berhasil meraih gelar juara usai menang lewat adu penalti dengan skor 8-7, sementara saat di waktu normal skor imbang 1-1.

Dengan kemenangan yang berhasil diraih oleh timnas Australia ini yang merupakan gelar ketiga sepanjang sejarah dunia sepakbola timnas U16 Australia.

Di babak pertama kedua tim langsung tancap gas dan bermain dengan agresif. Namun timnas Thailand memiliki peluang untuk membuat gol yang apik.

Namun usaha mereka gagal mendapat peluang gol, pada menit ke 33 timnas Thailand berhasil mencetak gol tunggalnya melalui aksi dari Malual Kuir yang membawa bola ke dalam kotak penalti, namun bola yang telah dikawal tersebut berhasil direbut oleh Poramet Lapongdi.

BACA JUGA:

Poramet Lapongdi langsung melepaskan tendangannya ke gawang The Socceroos yang berhasil menciptakan gol untuk timnas Thailand.

Namun tak selang waktu lama, Quinn MacNichol berhasil menyamakan kedudukan melalui aksi dari tendangan dari luar kotak penalti yang masuk ke gawang timnas Thailand.

Hingga babak pertama usai tak ada gol tambahan yang tercipta, skor imbang kedua tim sukses mencetak satu gol.

Di babak kedua, timnas Australia berhasil mendapat gol pada menit ke 75 melalui aksi dari Anthony Didulica usai lolos dari jebakan offside.

Namun tendangan yang berhasil membobol gawang timnas Thailand tersebut gagal usai VAR menganulir gol sebab Didulica melakukan hands ball.

Hingga babak kedua berakhir, tak ada gol tambahan dari kedua tim. Skor imbang 1-1 dan dilanjutkan dengan babak adu penalti untuk menentukan juara Piala AFF U16 2024.

Daftar Susunan Pemain

Timnas Thailand U-16:

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: