5 Manfaat Minum Teh Tawar Hangat, Baik untuk Kesehatan Tulang hingga Menurunkan Berat Badan
Manfaat teh tawar hangat untuk kesehatan tubuh -Foto:Freepik/@jannoon028-
JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Teh banyak manfaatnya untuk kesehatan tubuh, dengan kandungan Alkaloid.
Alkaloid utama dalam daun teh adalah senyawa kafein, theobromin dan theofolin (Towaha, 2013). Kandungan mineral dalam daun teh sekitar 4 – 5% dari berat kering daun (Towaha, 2013).
Mineral tersebut yaitu magnesium, kalium, flour, natrium, kalsium, seng, mangan dan cuprum (Andi, 2006).
Daun teh mengandung 30-40% polifenol yang sebagian besar dikenal sebagai katekin. Katekin (polifenol) adalah antioksidan yang kuat, lebih kuat daripada vitamin E,vitaminC, dan β-karoten. Khasiat utama tehberasal dari senyawa polifenol yang dikandungnya.
Manfaat teh antara lain adalah sebagai antioksidan, memperbaiki sel-sel yang rusak, menghaluskan kulit, melangsingkan tubuh, mencegah kanker, mencegah penyakit jantung, mengurangi kolesterol dalam darah, melancarkan sirkulasi darah.
BACA JUGA:
- 6 Resep Teh Herbal yang Efektif untuk Mengurangi Kolesterol dengan Bumbu Dapur Rumahan
- Kenali 5 Manfaat Teh Tawar Hangat yang Baik untuk Kesehatan, Jangan Sampai Terlewat!
Ada beberapa cara yang bisa Anda lakukan agar teh yang Anda konsumsi makin baik untuk kesehatan tubuh.
Misalnya, dengan menambah madu, krim, dan lainnya. Namun, banyak juga orang yang lebih suka mengonsumsi teh tawar hangat.
Berikut ini penjelasannya;
1. Dapat Tingkatkan Metabolisme Tubuh
Metabolisme tubuh bisa ditingkatkan dan dimaksimalkan dengan konsumsi teh yang teratur karena kandungan polifenol katekin, utamanya yang terdapat dalam teh hijau.
Kandungan tersebut bisa merangsang dan mendorong pengeluaran energi dalam tubuh dengan memberikan efek hangat (thermogenesis) sehingga lemak yang ada segera teroksidasi dan sensitivitas insulin meningkat. Sebagai hasilnya, metabolisme tubuh juga meningkat.
2. Jaga Kesehatan Tulang
Teh juga sangat efektif dalam menjaga kesehatan tulang karena kandungan asam amino yang dimilikinya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: