Helikopter Presiden Iran Dalam Bentuk Sisa Puing-Puing, Dikhawatirkan Tidak Ada yang Selamat

Helikopter Presiden Iran Dalam Bentuk Sisa Puing-Puing, Dikhawatirkan Tidak Ada yang Selamat

Puing-puing Helikopter Kepresidenan Iran ditemukan, dikhawatirkan tidak ada yang selamat--

JAKARTA,RADARPENA.CO.ID - Tim penyelamat dari Bulan Sabit Merah Iran dilaporkan sudah berhasil mencapai lokasi jatuhnya helikopter yang membawa Presiden Iran Ebrahim Raisi dan rombongannya, termasuk Menteri Luar Negeri Iran Hossein Amirabdollahian.

“Tim telah tiba di lokasi area yang terdeteksi drone Turki tempat di mana helikopter yang mengangkut Presiden Raisi jatuh,” sebut laporan media pemerintah Iran, IRNA, Senin 20 Mei 2024.

Sekitar 73 orang tim penyelamat sudah tiba di lokasi tepatnya di Desa Tawal dengan membawa peralatan canggih.

 

1. Belum diketahui kondisi Raisi dan rombongannya

Sementara itu, sampai saat ini belum diketahui bagaimana kondisi Raisi, Amirabdollahian serta beberapa pejabat lainnya.Selain Raisi dan Amirabdollahian, turut serta juga dalam satu helikopter yakni Gubernur Provinsi Azerbaijan Timur-Iran, Malek Rahmati dan perwakilan Pemimpin Tertinggi Iran untuk Azerbaijan Timur, Ayatollah Mohammad Ali Ale-Hashem.

Mereka terbang dari perbatasan Azerbaijan timur untuk kembali ke Iran setelah menyelesaikan kunjungan.

BACA JUGA:Helikopter yang Ditumpangi Presiden Iran dan Azerbaijan Jatuh, Awalnya Datang dengan Tujuan Pembangunan

BACA JUGA:Viral! Kisah Nimas yang Diteror hingga Dikirimi Foto Cabul Teman SMP yang Terobsesi Selama 10 Tahun

2. Negara Teluk sampaikan keprihatinan atas kecelakaan Raisi

Sekretaris Jenderal Gulf Cooperation Council (GCC) atau persatuan Negara Teluk, Jasem Mohamed Albudaiwi menyampaikan keprihatinannya atas kecelakaan helikopter yang dialami Raisi dan rombongannya.

“Kami berharap agar upaya pencarian dan penyelamatan berjalan lancar dan semuanya ditemukan. GCC berdiri bersama pemerintah dan rakyat Iran dalam keadaan sulit ini,” ungkap Albudaiwi.

 

3. Negara tetangga tawarkan bantuan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: