Update Harga Emas Pegadaian 20 Mei 2024: Awal Pekan Antam, Retro, dan UBS Naik atau Turun?

Update Harga Emas Pegadaian 20 Mei 2024: Awal Pekan Antam, Retro, dan UBS Naik atau Turun?

Harga emas Pegadaian 20 Mei 2024 (Antam, Retro, dan UBS)--pexels.com/Michael Steinberg

JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Berikut informasi terkini mengenai update harga emas Pegadaian 20 Mei 2024 yang terdiri dari Antam, Retro, dan UBS.

Pegadaian menyediakan berbagai jenis produk emas, mulai dari emas batangan, emas perhiasan, hingga tabungan emas.

Di Pegadaian, berbagai jenis emas juga dijual, termasuk Antam, Antam Retro, dan UBS dengan ukuran bervariasi mulai dari 0,5 gram hingga 1.000 gram.

Melalui laman resminya serta Galeri 24, Pegadaian mengumumkan bahwa pada Senin, 20 Mei 2024, harga emas jenis Antam, Retro, dan UBS masih stabil alias stagnan

Untuk harga emas Antam di Pegadaian ukuran 1 gram, hari ini dipatok pada angka Rp 1.384.000, sama seperti harga perdagangan kemarin alias stagnan. 

Harga emas UBS 24 karat ukuran 1 gram juga tidak bergerak dari harga kemarin, yaitu Rp 1.352.000 per gram. 

BACA JUGA:

Sementara itu, harga emas Pegadaian jenis Antam Retro ukuran 1 gram hari ini dihargai Rp 1.364.000, juga stagnan dari harga perdagangan sebelumnya.

Harga emas di Pegadaian selalu mengikuti pasar sehingga dinamis dan berubah-ubah. Namun, pada hari ini, harga emas tetap stabil, memberikan kepastian kepada pembeli dan investor mengenai nilai investasi mereka. 

Emas telah lama dikenal sebagai salah satu bentuk investasi yang paling aman dan menguntungkan. 

Emas Pegadaian menawarkan berbagai produk dan layanan yang dapat membantu masyarakat dalam berinvestasi emas dengan mudah dan aman.

Pegadaian juga selalu memperbarui harga emas setiap hari berdasarkan harga pasar global, sehingga nasabah bisa mendapatkan harga yang transparan dan adil.

Untuk mengetahui lebih lengkapnya, simak daftar harga emas Pegadaian hari ini, Senin, 20 Mei 2024, yakni Antam, Retro dan UBS, seperti dilansir Radarpena dari laman resmi Pegadaian.

BACA JUGA:

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: pegadaian