Catat Tanggalnya! Bank BRI Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan D3 hingga S1, Cek Syarat dan Cara Daftar

Catat Tanggalnya! Bank BRI Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan D3 hingga S1, Cek Syarat dan Cara Daftar

Bank BRI membuka lowongan kerja untuk posisi Data Analyst Intern, pendaftaran ditutup pada 15 Mei 2024--BRI

JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - PT Bank Rakyat Indonesia, salah satu Perusahaan perbankan milik BUMN (Badan Usaha Milik Negara) Kembali membuka lowongan kerja tahun 2024 ini.

Terbaru PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) atau BRI memberikan kesempatan untuk calon pelamar yang memenuhi kandidat untuk mengisi peluang menempati posisi atau jabatan yang sedang dibutuhkan.

BACA JUGA:

BRI membutuhkan calon kandidat yang tepat untuk mengisi posisi sebagai Data Analyst Intern

Adapun para kandidat terbuka untuk mahasiswa/i, lulusan mulai dari D3 hingga S1 dipersilahkan untuk mendaftar. Pendafataran paling lambat ditutup pada 15 Mei 2024.

Berikut persyaratan calon pelamar yang harus dipenuhi untuk posisi Data Analyst Intern:

  • Mahasiswa/I dan Fresh Graduate S1 & D3, dari Jurusan Statistik, Matematika, Fisika, Aktuaria, Statistika dan Sains Data.
  • IPK minimal 3.25 (dari skala 4.00).
  • Memiliki Pengalaman atau Pengetahuan terkait dengan industri keuangan dan perbankan
  • Memahami hal-hal terkait dengan Pengolahan Data, Excel, Persentasi.
  • Memahami pengolahan data menggunakan bahasa Pemrograman dan aplikasi pengolahan data lainnya.
  • Mampu berkomunikasi dengan baik dan bekerja dalam kelompok.
  • Mampu menggunakan aplikasi pengolah data (co: Microsoft Word, Microsoft PowerPoint, Microsoft Excel, Google Docs, Google Sheets, dsb.)
  • Memiliki passion di bidang perbankan dan mampu memberikan ide inovatif bagi BRI.
  • Berperilaku baik, jujur, serta bersedia menjaga nama baik BRI.
  • Berkomitmen untuk mengikuti kegiatan magang selama 6 (enam) bulan secara onsite di Kantor Pusat BRI

Informasi Tanggal

  • Penutupan lamaran: 15 Mei 2024
  • Pengumuman lolos seleksi: 27 Mei 2024

Bagi Anda yang berminat, silahkan melakukan pendaftaran secara online:

https://magentaku.id/lowongan?posting=6784&lokasi=3171

BACA JUGA:

PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) atau BRI adalah merupakan salah satu intansi berplat merah yang bergerak dalam bidang perbankan ini melayani segmen usaha mikro, kecil, dan juga menengah (UMKM).

Sebagai perusahaan BUMN, BRI aktif mendukung program-program yang dijalankan oleh pemerintah, seperti peningkatan iknlusi keuangan, penyaluran kredit bersubsi yakni Kredit Usaha Rakyat, dan juga penyaluran Bantuan Sosial Non Tunai.

Bank BRI terus berkomitmen memberikan kemudahan layanan perbankan utamanya melalui inovasi perbankan digital dalam rangka memajukan sektor UMKM.

Selain itu, BRI juga meresmikan BRI Institute sebagai salah satu wujud nyata Bank BRI dalam Membangun Kapasitas Nasional atau National Capacity Building di segmen UMKM. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: