Setelah PKB, Gerindra Kota Bogor Akan Jalin Komunikasi dengan PDIP dan PAN

Setelah PKB, Gerindra Kota Bogor Akan Jalin Komunikasi dengan PDIP dan PAN

Sekretaris Bappilu Gerindra Kota Bogor, Said Muhamad Mohan-Adi-Radar Pena

BOGOR. RADARPENA. CO. ID - Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Gerindra, Kota BOGOR terus menjalin komunikasi dengan sejumlah partai untuk pembentukan Koalisi pada pemilihan kepala daerah (Pilkada) tahun 2024 mendatang. 

Sejauh ini yang telah berkoalisi dengan Gerindra Kota Bogor baru Partai Kebangkitan Bangsa (PKB). 

"Kemarin kita Bersirahturmi dengan PDIP, dan pekan depan kita juga (Gerindra) akan melakukan kunjungan balasan ke PDIP," kata Sekretaris Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) Partai Gerindra Kota Bogor, Said Muhammad Mohan saat dihubungi wartawan. 

BACA JUGA:Mayat Wanita Gegerkan Kota Malang, Pandangan Psikolog Mengenai Pembunuhan Terkuak!

Mohon juga berharap, Partai Amanat Nasional (PAN) Kota Bogor bisa jalan bareng-bareng bersama Gerindra Kota Bogor untuk Koalisi pilkada tahun 2024 mendatang meski saat ini belum ada komunikasi. 

"Apalagi pak Dedie juga ikut mendaftar dalam penjaringan Bacawalkot yang dilakukan oleh DPC Gerindra Kota Bogor. Kita berharap PAN juga bisa ikut gabung, satu gerbong koalisi dengan kita," ucap Mohan. 

BACA JUGA:HUT ke-16 Gerindra, Prabowo: InsyaAllah, yang Terbaik untuk Bangsa dan Rakyat

Mohan juga mengungkapkan bahwa dinamika politik saat ini di Kota Bogor masih cair dan juga dinamis 

"Kami gerindra Kota Bogor berkomitmen dengan langkah yang sudah kita ambil, sebelumnya kita sudah duduk bareng dengan PKB, berikutnya memang agenda kita adalah bagaimana mengajak PAN," tandas Mohan. 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: