Tarif Listrik PLN Terbaru per Mei 2024, Ada Kenaikan?

Tarif Listrik PLN Terbaru per Mei 2024, Ada Kenaikan?

Tarif Baru Listrik PLN per Mei 2024-ilustrasi-berbagai sumber

JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Pemerintah resmi menetapkan tarif listrik bagi 13 golongan pelanggan nonsubsidi yang berlaku pada Mei 2024.

PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) Persero selalu menetapkan tarif listrik per tiga bulan.

Direktur Jenderal Ketenagalistrikan Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral, Jisman P Hutajulu mengatakan, tidak ada perubahan tarif listrik pada triwulan II 2024.

Artinya, tarif listrik yang berlaku pada triwulan II masih sama dengan triwulan I pada Januari, Februari, dan Maret 2024.

Berikut Rincian tarif listrik per Mei 2024

Golongan R-1/TR daya 900 VA, Rp 1.352 per kWh

Golongan R-1/ TR daya 1.300 VA, Rp 1.444,70 per kWh

Golongan R-1/ TR daya 2.200 VA, Rp 1.444,70 per kWh

Golongan R-2/ TR daya 3.500-5.500 VA, Rp 1.699,53 per kWh

Golongan R-3/ TR daya 6.600 VA ke atas, Rp 1.699,53 per kWh

Golongan B-2/ TR daya 6.600 VA-200 kVA, Rp 1.444,70 per kWh

Golongan B-3/ Tegangan Menengah (TM) daya di atas 200 kVA, Rp 1.114,74 per kWh

Golongan I-3/ TM daya di atas 200 kVA, Rp 1.114,74 per kWh

Golongan I-4/ Tegangan Tinggi (TT) daya 30.000 kVA ke atas, Rp 996,74 per kWh

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: