Sejumlah Bangunan di Garut Rusak Diguncang Gempa, BMKG Ingatkan Waspada Gempa Susulan

Sejumlah Bangunan di Garut Rusak Diguncang Gempa, BMKG Ingatkan Waspada Gempa Susulan

Bangunan yang rusak akibat gempa bumi, Sabtu 27 April 2024-Foto: Instagram-

JAKARTA, RADARPENA.CO.ID-BMKG memperingatkan warga Garut untuk waspadai gempa susulan pasca gempa Magnitudo 6,5, Sabtu 27 April 2024. 

Kepala BMKG Dwikorita Karnawati dalam siaran langsung TVOne, mengatakan bahwa gempa susulan terjadi meskipun kekuatannya jauh menurun.

"Barusan saya mendapatkan laporan, barusan terjadi gempa susulan berkekuatan magnitudo 3,1. Memang jauh lebih kecil dari gempa pertama tadi," kata Dwikorita, Minggu dini hari. 


Bangunan yang rusak akibat gempa bumi, Sabtu 27 April 2024-Foto: Instagram-

BACA JUGA:Cek Prakiraan Cuaca Jabodetabek Hari ini Minggu 28 April 2024

Karena itu, Dwikorita meminta warga tetap waspada terhadap gempa susulan. "Masyarakat diminta tetap waspada gempa susulan," katanya.

Sementara Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Garut,menyebut bahwa setidaknya terdapat laporan bangunan rusak yang telah diterima pihaknya pascagempa terjadi. 

Pihaknya terus berkoordinasi dengan sejumlah pihak pascagempa yang getarannya terasa hingga kawasan Jabodetabek.

"Ada dua wilayah yang dikabarkan mengalami kerusakan. Pertama di wilayah Cilau, satu rumah terkonfirmasi rusak dan Benteng Bank BRI juga rusak ringan. Kedua di Talegong ada satu rumah dikabarkan rusak," kata Daris mengutip wawancara di Pro3 RRI, Minggu 28 April 2024. 

Selain itu, ia juga menyebutkan bahwa terdapat peristiwa lainnya yang terjadi pascagempa. 

"Ada juga laporan masyarakat di Pameungpeuk, kalo ini karena panik dan 'shock' jadi tertabrak sepeda motor," ujarnya.

BACA JUGA:Breaking News! Gempa Magnitudo 6.5 Guncang Jakarta,Waspada Potensi Susulan

Meski demikian, Daris menyebut bahwa belum adanya informasi mengenai bangunan rusak berat. Juga belm ada laporan peristiwa longsor usai peristiwa gempa tengah malam.

Diketahui, Gempa Garut terasa getarannya hingga Jabodetabek. BMKG menginformasikan gempa pertama terjadi pukul 23.29 WIB. Lokasi gempa di koordinat 8.42 LS-107.26 BT.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: