714 Ribu Kendaraan Kembali ke Jabotabek hingga H+2 Hari Raya Idulfitri 1445 H
Total volume lalin yang kembali ke wilayah Jabotabek pada H+2 meningkat 36,1%-ilustrasi-Berbagai sumber
JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - PT Jasa Marga (Persero) Tbk mencatat sebanyak 714.093 kendaraan kembali ke wilayah Jabotabek pada H1 s.d H+2 Hari Raya Idulfitri 1445 H/ Lebaran 2024 yang jatuh pada Rabu-Sabtu (10-13 April 2024).
Angka tersebut merupakan angka kumulatif arus lalu lintas (lalin) dari empat Gerbang Tol (GT) Utama, yaitu GT Cikupa (dari arah Merak), GT Ciawi (dari arah Puncak), dan GT Cikampek Utama (dari arah Trans Jawa) dan GT Kalihurip Utama (dari arah Bandung).
Total volume lalin yang kembali ke wilayah Jabotabek ini meningkat 36,1% jika dibandingkan lalin normal dengan total 524.760 kendaraan.
Jika dibandingkan dengan periode Lebaran 2023, total volume lalin ini lebih rendah 7,5% dengan total 772.306 kendaraan.
BACA JUGA:Arus Mudik/Balik Lebaran 2024, Hutama Karya Gelar Operasi Simpatik di Tol Trans Sumatera
Untuk distribusi lalu lintas kembali ke Jabotabek dari tiga arah yaitu dengan mayoritas sebanyak 367.780 kendaraan (51,5%) dari arah Timur (Trans Jawa dan Bandung), 191.592 kendaraan (26,8%) dari arah Barat (Merak), dan 154.721 kendaraan (21,7%) dari arah Selatan (Puncak). Adapun rincian distribusi lalin sebagai berikut:
ARAH TIMUR (TRANS JAWA & BANDUNG)
- Lalin kembali ke Jabotabek dari arah Trans Jawa melalui GT Cikampek Utama Jalan Tol Jakarta-Cikampek, dengan jumlah 198.063 kendaraan, meningkat sebesar 93,4% dari lalin normal.
- Lalin kembali ke Jabotabek dari arah Bandung melalui GT Kalihurip Utama Jalan Tol Cipularang, dengan jumlah 169.717 kendaraan, meningkat sebesar 47,5% dari lalin normal.
Total lalin kembali ke Jabotabek dari arah Trans Jawa dan Bandung melalui kedua GT tersebut adalah sebanyak 367.780 kendaraan, meningkat 69,1% dari lalin normal.
ARAH BARAT (MERAK)
Lalin kembali ke Jabotabek dari arah Merak melalui GT Cikupa Jalan Tol Tangerang-Merak adalah sebanyak 191.592 kendaraan, meningkat sebesar 6,5% dari lalin normal.
BACA JUGA:Libur Akhir Idulfitri 1445 H, Pantai Marunda Dipadati Warga Jakarta untuk Berlibur
ARAH SELATAN (PUNCAK)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: