Daftar 10 Negara Paling Bahagia Versi World Happiness Report 2024, Indonesia Nomor Berapa?
Ilustrasi masyarakat dengan perasaan berbahagai, berikut ini daftar negara paling berbahagia di dunia melalui Word Happiness Report 2024--Pinterest
JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - World Happiness Report merilis daftar negara paling bahagia di dunia tahun 2024.
Di mana Finlandia menempati urutan pertama sebagai negara paling bahagia di dunia 2024. Predikat ini sudah dimenanginya selama 7 tahun berturut-turut sebagai negara paling bahagia di dunia.
"Peringkat 10 besar masih cukup stabil, di mana Finlandia masih berada di posisi pertama meski kini Denmark berusah untuk menyusul lebih dekat" tulis laporan World Happiness Report 2024.
BACA JUGA:
- 5 Destinasi Wisata Favorit di Ibu Kota Negara (IKN), Keindahan Alam dari Kalimantan Timur
- Sejarah dan Tradisi Unik Lebaran di Berbagai Negara, Lebih dari Sekedar Perayaan
Dalam laporan tersebut menjelaskan bahwa negara Finlandia meraih skor tertinggi yakni 7.741 dari 143 negara melalui hasil survei.
Kemudian di susul oleh negara Denmark pada posisi kedua dengan perolehan skor sebanyak 7.583. Pada posisi ke tiga terdapat negara Islandia dengan skor 7.525.
Swedia menempati posisi ke empat dan pada posisi ke lima sebagai negara paling bahagia adalah Israel dengan masing masing skor 7.344 dan 7.341.
Berikut ini daftar 10 negara paling bahagia di dunia yang dirangkum oleh World Happiness Report 2024:
- Finlandia: 7.341
- Denmark: 7.583
- Islandia: 7.525
- Swedia: 7.344
- Israel: 7.341
- Belanda: 7.319
- Norwegia: 7.302
- Lucksemburg: 7.122
- Swiss: 7.060
- Australia: 7.057
Sementara itu, untuk negara Indonesia masih berada jauh di bawah daftar 10 besar negara paling bahagia di dunia.
Melansir dari keterangan World Happiness Report merangkum, Indonesia berada di posisi 80 dari total 143 negara yang disurvei dengan pencapaian skor 5.568.
Meskipun masih berada di peringkat 80-an, akan tetapi pencapaian tahun ini mendapat kenaikan peringkat dari sebelumnya berada di posisi 84 pada rangkuman World Happiness Report 2023 dengan skor 5.277.
Namun untuk lingkup Asia Tenggara, Singapura menempati urutan pertama sebagai negara paling bahagia di dunia 2024 dan posisi ke 30 secara global dengan perolehan skor 6.523.
Hal ini sekaligus menandakan Singapura sebagai negara paling bahagia di dunia selama dua tahun berturut-turut.
Sementara negara Indonesia sendiri menempati urutan ke-6 sebagai negara paling bahagia di dunia tahun 2024 di Asia Tenggara.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: