Mendag Sebut Mayoritas Harga Pangan Cenderung Turun Jelang Lebaran 2024

Mendag Sebut Mayoritas Harga Pangan Cenderung Turun Jelang Lebaran 2024

Update harga pangan hari ini 26 September 2024-ilustrasi-Instagram @arumsyah82

JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan optimis menyambut hari raya dengan kabar baik tentang penurunan harga pangan menjelang Lebaran 2024

Dalam Apel Siaga Pengamanan Pasokan dan Harga Pangan yang diselenggarakan oleh Badan Pangan Nasional, Zulkifli Hasan mengungkapkan kegembiraannya atas tren penurunan harga pangan jelang Lebaran 2024 tersebut, yang disampaikan juga oleh Plt BPS.

"Kita syukuri hari ini sudah masuk ke-21 bulan Suci Ramadan, alhamdulillah harga-harga (pangan) cenderung turun sebagaimana tadi disampaikan oleh Plt BPS," ucap Zulkifli.

Zulkifli pun secara aktif memantau pasar-pasar di Pulau Jawa, terutama di Jawa Barat dan Sumatra hampir setiap pagi. 

"Sebagaimana juga saya hampir setiap pagi ke pasar, hampir setiap pagi. Terutama Jawa Barat, Sumatera, kecenderungan harga sudah mulai turun," ujarnya.

BACA JUGA:

Pengamatannya menunjukkan adanya kecenderungan penurunan harga pangan, terutama beras, yang turun secara signifikan, mencapai kisaran Rp3.000 hingga Rp1.000 per kilogram. 

Hal ini membuat harga beras mendekati Harga Eceran Tertinggi (HET) yang ditetapkan pemerintah.

Deklarasi Zulkifli memberikan harapan kepada masyarakat, khususnya mereka yang merayakan Lebaran, bahwa beban ekonomi terkait biaya hidup dapat sedikit terangkat. 

Penurunan harga pangan merupakan kabar baik, terutama dalam konteks meningkatnya kebutuhan akan bahan pangan menjelang hari raya. 

Menurut Zulhas, penurunan harga beras terjadi karena masuknya masa panen. Menyusul informasi dari Kementerian Pertanian yang mencatat volume panen beras bulan ini mencapai 3,8 juta ton, melebihi kebutuhan nasional sebesar 2,5 juta ton. Hal ini menjadi indikasi positif bagi konsumen, karena harga beras cenderung turun.

Selain itu, Zulhas juga mencatat penurunan harga komoditas lain, seperti daging ayam yang saat ini rata-rata dijual seharga Rp40 ribu per kilogram, serta telur ayam yang berkisar antara Rp27 ribu hingga Rp28 ribu per kilogram. 

BACA JUGA:

Meski demikian, Zulhas mengingatkan agar semua pihak tetap waspada terhadap potensi kenaikan permintaan pangan menjelang dan pasca-Lebaran.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: