Sinopsis '3 Body Problem' Serial Terbaru Netflix yang Diangkat dari Buku Fiksi Ilmiah

Sinopsis '3 Body Problem' Serial Terbaru Netflix yang Diangkat dari Buku Fiksi Ilmiah

Sinopsis 3 body problem.-Foto: Instagram.com/@3bodyproblem-

JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Kisahnya diangkat dari buku trilogi buku fiksi ilmiah "The Three-Body Problem", 3 Body Problem merupakan karya dari kreator Game of Thrones, David Benioff dan D.B. Weiss, bersama Alexander Woo dari True Blood. 

Bahkan, sejumlah aktor dan aktris berpengalaman terlibat dalam pembuatan serial ini, mereka antara lain adalah, Jess Hong, Liam Cunningham, Eiza Gonzalez, Benedict Wong, dan Jovan Adepo. Mereka semua terlibat dalam tata adegan di 8 episode yang akan tayang di Netflix.

Series 3 Body Problem ini mengungkapkan kisah Ye Wenjie, seorang ahli astrofisika yang terlibat dalam peristiwa traumatis di Tiongkok pada tahun 60an.

Setelah melihat ayahnya dibunuh, Ye Wenjie diwajibkan untuk mengikuti militer dan dikirim ke pangkalan radar rahasia.

Keputusan krusial Ye Wenjie di pangkalan tersebut memiliki dampak luas, yang menggetarkan ruang dan waktu untuk sekelompok ilmuwan di masa kini.

BACA JUGA:

Cerita ini menjanjikan penggabungan elemen ilmiah dengan latar belakang sejarah yang kompleks, dan menghadirkan ancaman serius bagi umat manusia, serta menantang para karakter untuk menghadapi tantangan terbesar dalam sejarah mereka.

Saat itu sebuah proyek militer rahasia berusaha mengirimkan sinyal menuju luar angkasa. Sinyal ini dimaksudkan untuk mendapatkan balasan dari kemungkinan adanya alien di luar Bumi.

Sinyal-sinyal dari Bumi pun mulai ditembakkan ke segala penjuru luar angkasa tanpa memiliki target kuncian tertentu.

Wenjie ditempatkan di pangkalan radar rahasia dalam penugasannya. Di lokasi tersebut, militer mencoba merancang misi yang akan memungkinkan mereka berkomunikasi dengan penduduk angkasa. 

Sinyal dari Bumi kemudian mulai dikirim ke seluruh ruang angkasa tanpa memiliki target kuncian tertentu.

Sinyal itu kemudian melakukan kontak pertamanya. Diketahui bahwa makhluk luar angkasa menghuni planet Trisolaris dan dapat berkomunikasi dengan pangkalan radar.

Hal tersebut seakan menampakkan sebuah hubungan yang baik. Justru sebaliknya, para alien diduga akan melakukan invasi ke Bumi. Penyebabnya, dunia yang saat ini dihuni para alien dalam kondisi memprihatinkan dan menuju ambang kehancuran.

Di Bumi, para pemegang kekuasaaan memiliki pendapat yang berbeda-beda. Ada yang terang-terangan ingin membantu alien, dan muncul pula kubu untuk melawan invasi alien. Konflik pun makin menjadi-jadi di Bumi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: