Ayah dan Anak yang Tenggelam Terbawa Arus Kali Ciracap Ditemukan Mengapung

Ayah dan Anak yang Tenggelam Terbawa Arus Kali Ciracap Ditemukan Mengapung

Tim SAR telusuri kali Ciracap, mencari ayah dan anak yang dilaporkan hilang tenggelam terbawa arus, Minggu 17 Maret 2024-Foto: Istimewa-

TANGERANG, RADARPENA.CO.ID- Tim SAR gabungan akhirnya menemukan ayah dan anak yang tenggelam terbawa arus Sungai Cirarap, Kabupaten TANGERANG.

Korban diketahui bernama Achmad Supryadi dan Kaira Juliani Salma.

Desiana Kartika Bahari, Kepala SAR Jakarta mengutarakan, tim pertama melakukan upaya pencarian dengan menyisir aliran Kali Cirarap menggunakan perahu karet hingga radius tiga kilometer dari lokasi kejadian.

BACA JUGA:Bolehkah Menyikat Gigi saat Puasa Ramadan? Bagaimana Hukumnya dalam Islam? Ini Penjelasannya

Tim kedua melakukan penyelaman pada kedalaman empat meter.

"Tim ketiga melakukan pengamatan secara visual melalui jalur darat di sepanjang bantaran Kali Cirarab hingga radius 500 meter dari lokasi kejadian. Hingga akhirnya jasad korban ditemukan dalam kondisi mengapung di atas permukaan air," ucapnya.

BACA JUGA:PT KAI Tebar Diskon Besar-besaran untuk Pembelian Tiket Mudik Lebaran 2024: Kelas Eksekutif Mulia Rp200 Ribu!

Kedua korban ditemukan meninggal dunia pada radius 500 meter-satu kilometer dari lokasi kejadian dengan kondisi jasad sudah mengapung di atas permukaan air laut.

Selanjutnya, jenazah dua korban tenggelam tersebut pun dievakuasi dan diserahkan kepada pihak keluarga.

Diketahui, Achmad Supriyadi (40) dan anaknya Kaira Juliani Salma (3) hilang tenggelam terbawa arus Sungai Cirarap, Kabupaten Tangerang. Peristiwa nahas itu terjadi saat keduanya tengah memancing.

Kepala Pelaksama BPBD Kabupaten Tangerang, Ujat Sudrajat mengatakan awalnya balita anak Achmad Supriyadi yang terpeleset hingga terjatuh ke Kali Cirarab. 

Puluhan personil SAR gabungan yang dilibatkan dalam upaya pencarian terhadap korban diantaranya terdiri dari Basarnas Jakarta, BPBD Kabupaten Tangerang, Polsek Curug, SAR MTA, WMI dan PMI. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: