16 Tahanan Polsek Metro Tanah Abang Kabur, Kapolres Jakpus: Ada Indikasi Kelalaian Petugas
Sebanyak 16 tahanan Polsek Metro Tanah Abang kabur, 2 berhasil ditangkap dan sisanya masih dalam pengejaran pihak kepolisian--Fandi-Disway.id
JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Dilaporkan sebanyak 16 tahanan Polsek Metro Tanah Abang, Jakarta Pusat kabur dari sel tahanan pada Senin, 19 Februari 2024.
Diketahui belasan tahanan ini kabur sekitar dini hari dengan cara menjebol teralis besi sel tahanan. Mereka memanfaatkan kain sajadah yang sudah disambung dan dililit untuk kabur.
Kapolres Metro Jakarta Pusat, Susatyo Purnomo Condro mengatakan bahwa dirinya menerima laporan tersebut dini hari sekitar pukul 02.40 WIB.
Dimana saat itu hanya satu petugas piket yang berjaga dan mendapati informasi dari warga sekitar yang melihat beberapa orang tidak dikenal berlarian keluar dari Polsek Tanah Abang.
"Kemudian Polsek melakukan pengecekan ruang tahanan dan didapati satu ruang sel yang ventilasi-nya terbuka," ujarnya dalam keterangan tertulis kepada wartawan.
BACA JUGA:Fase Bulan Purnama, Waspada Banjir Rob 19-29 Februari 2024 di Pesisir Jakarta Utara
BACA JUGA:Surat Suara Tertukar, 587 Pemilih di Kabupaten Bogor Nyoblos Ulang
Usai mendapat laporan tersebut Kapolres Metro Jakarta Barat bersama jajarannya langsung mendatangi Polsek Tanah Abang dan melihat kondisi dan lokasi ruang tahanan yang kabur.
Susatyo menyebut bahwa aksi pelarian yang dilakukan para tahanan ini diduga dilakukan dengan cara memotong teralis besi sel tahanan.
Selanjutnya, setelah berhasil menjebol teralis sel, para pelaku menuruni ruang tahanan dengan menggunakan kain sajadah yang disambung-sambung.
"Penjaga tahanan melakukan pengecekan ke sisi belakang sel ditemukan ikatan kain sajadah terjuntai sampai bawah dari teralis besi yang dipotong," tuturnya.
Susatyo menambahkan saat ini sudah dibentuk tim gabungan yang terdiri dari Polres Metro Jakarta Pusat dan Polsek Metro Tanah Abang untuk mengejar para tahanan tersebut.
"Kami menerjunkan tim investigasi dari propam, satreskrim, sat narkoba dan unit identifikasi untuk melakukan cek TKP serta menangkap kembali semua tahanan yang melarikan diri tersebut," jelasnya.
Hingga kini, kepolisian baru berhasil menangkap dua orang dari 16 tahanan yang kabur dini hari tadi. Pihaknya masih terus melakukan pengejaran terhadap 14 tahanan lainnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: