Hasil AFC eAsian Cup Qatar: Timnas Esports Indonesia Sukses Raih Gelar Juara Usai Singkirkan Jepang

Hasil AFC eAsian Cup Qatar: Timnas Esports Indonesia Sukses Raih Gelar Juara Usai Singkirkan Jepang

Timnas Indonesia juara AFC eAsian Cup-Foto: Screenshot Instagram/@timnas.indonesia-

JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Tim Nasional eFootball Indonesia sukses meraih gelar juara AFC eAsian Cup Qatar 2023 usai kalahkan Timnas Jepang di babak final.

Gelaran AFC eAsian Cup Qatar 2023 ini digelar di Virtuocity Arena Doha, Qatar pada senin dini hari WIB.

Tim Merah Putih berhasil meraih gelar juara usai melakukan pertandingan dengan dua babak skor 1-1 (3-2) dan 1-0.

Turnamen AFC eAsian Cup 2023 ini menggunakan sistem best of three, wakil Timnas Indonesia yang turun di turnamen ini yaitu Elga Cahaya Putra, Rizky Faidan dan Akbar Paudie yang sukses meraih gelar juara perdana AFC eAsian Cup 2023.

Wakil Indonesia Elga, Rizky dan Akbar sukses singkirkan Jepang dengan skor akhir yaitu 2-0.

Indonesia berhasil melaju ke babak final AFC eAsian Cup 2023 usai taklukkan Thailand di babak semifinal.

Sementara Jepang di laga semifinal sukes singkirkan Arab Saudi dengan skor 1-0.

BACA JUGA:

Jepang merupakan negara pembuat e-football yang dipakai dalam turnamen AFC eAsian Cup ini.

Timnas ESports Indonesia yang berhasil menang dua kali dengan skor 2-0 saat duel lawan Korea Selatan di babak 16 besar AFC eAsian Cup 2023.

Pertandingan antara Timnas Indonesia vs Jepang berlangsung dengan sengit dan alot.

Saat gim pertama dimulai, baik Indonesia dan Jepang sempat mengalami kedudukan 1-1.

Timnas Indonesia menang dengan adu penalti usai imbang dengan skor 1-1 di waktu normal.

Di leg pertama final, Timnas Esports Indonesia harus melakukan adu penalti.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: