Gak Bakal Kesetrum! Ini Cara Aman Gunakan Motor Listrik saat Terobos Hujan

Gak Bakal Kesetrum! Ini Cara Aman Gunakan Motor Listrik saat Terobos Hujan

Motor listrik aman untuk digunakan saat hujan dan tidak membuat pengendara tersetrum-Foto:dok.Enimekspres.Disway-

Pengendara tidak perlu khawatir tersetrum apabila motor listrik anda keguyur hujan ataupun saat sedang menerobos hujan yang lebat.

Meski begitu, pengendara sangat tidak disarankan untuk melewati banjir dengan tekanan air yang tinggi. Saran tersebut bukan hanya berlaku untuk motor listrik saja, tetapi juga untuk segala jenis kendaraan bermesin.

Baik motor listrik maupun motor bensin sebaiknya menghindari genangan air yang tinggi karena tekanan air banjir bisa mengganggu kinerja bagian dalam pada motor. 

Pada umumnya, memakai motor listrik pada saat hujan atau melewati genangan masih aman karena motor listrik dibekali dengan tiga bagian utama yaitu baterai, dinamo, dan kontroler. 

Terlebih, posisi baterai pada motor listrik pada umumnya terletak di tempat yang tertutup dan aman sehingga air tidak akan rembes. Selama air tidak mengenai bagian tersebut, maka semuanya aman.

BACA JUGA:Serupa Tapi Tak Sama, Ini 4 Perbedaan Motor Listrik Polytron Fox-R dan Fox-S

Perlu diketahui juga, baterai motor listrik sudah dilapisi dengan plastik atau aluminium yang bukan merupakan penghantar listrik. 

Jadi kabar baiknya, jika ada korsleting, maka tegangannya tidak akan menyetrum penggunanya melainkan akan langsung mengenai baterai atau kontroler. 

Tidak hanya itu saja, rata-rata penggunaan listrik pada baterai motor listrik hanya 60 Volt. Voltase ini bisa dibilang tidak terlalu besar sehingga tidak akan membuat kecelakaan besar jika terkena air. 

Namun untuk jaga-jaga, tetap disarankan agar tidak melewati genangan air yang tekenannya tinggi. 

Pastikan juga kondisi baterai sudah terisi penuh dan cukup pada saat dipakai saat hujan, agar motor yang dikendarai kondisinya tetap prima saat digunakan melintasi hujan. 

Karena melewati genangan yang biasanya susah dilihat, pastikan kamu menggunakan kecepatan yang pelan sehingga mudah untuk menyesuaikan diri. 

Dan yang sangat perlu diperhatikan atau tidak boleh dilakukan adalah membuka bagasi motor saat hujan turun. Sebab dibawah jok motor biasanya langsung terhubung ke baterai.

Dalam keadaan melewati hujan dan genangan air, pastikan kondisi rem kamu juga baik agar kamu bisa memberhentikan motor dengan aman dan nyaman. 

Pastikan juga breaker motor kamu masih dalam keadaan yang prima sehingga jika ada lubang, kamu tetap bisa berkendara dengan nyaman.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: