Diterpa Hoaks Pengunduran Diri, Menkeu Sri Mulyani Malah Hadiri Acara WEF 2024 di Swiss

Diterpa Hoaks Pengunduran Diri, Menkeu Sri Mulyani Malah Hadiri Acara WEF 2024 di Swiss

Menteri Keuangan Sri Mulyani.-Foto: Instagram.com/@fakta.tangerang-

JAKARTA, RADARPENA.CO.ID -  Kabar Sri Mulyani berencana mengundurkan diri sempat diutarakan Ekonom Senior Institute for Development of Economics and Finance (INDEF) Faisal Basri dalam Political Economic Outlook 2024 di Tebet, Jakarta Selatan, Sabtu 13 Januari 2024.

Menurut Faisal, menteri yang bakal mundur bukan hanya Sri Mulyani, tapi Menteri PUPR Basuki Hadimuljono dan menteri lainnya yang mulai tak nyaman dengan Jokowi.

Informasi yang menyebutkan Menkeu Sri Mulyani mengundurkan diri ditemukan di beberapa laman akun Facebook ini, ini, dan ini.

"Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mau mengundurkan diri," tulis salah satu akun, pada Rabu 3 Januari 2024. 

Dikutip dari beberapa media dalam diskusi Sabtu lalu, ajakan mundur dari Faisal ini imbas dukungan Presiden Jokowi terhadap Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka dalam kontestasi Pemilu 2024.

BACA JUGA:

"Ayo sama-sama kita bujuk Bu Sri Mulyani, Pak Basuki, dan beberapa menteri lagi untuk mundur. Itu efeknya dahsyat. Secara moral, saya dengar Bu Sri Mulyani paling siap untuk mundur. Pramono Anung (Sekretaris Kabinet) sudah gagap. Kan PDI (PDI Perjuangan) belain Jokowi terus, pusing," klaim Faisal dalam Political Economic Outlook 2024 di Tebet, Jakarta. 

"Katanya nunggu momentum, mudah-mudahan momentum ini segera Insya Allah jadi pemicu yang dahsyat, seperti Pak Ginandjar (Menteri Koordinator Bidang Ekonomi, Keuangan, dan Industri Ginandjar Kartasasmita) dan 13 menteri lainnya mundur di zaman Pak Harto (Presiden Soeharto)," sambungnya. 

Beberapa waktu lalu, Staf Khusus Menkeu Yustinus Prastowo sudah menepis kabar pengunduran diri Sri Mulyani.

Di dunia maya isu kemunduran Sri Mulyani disebut karena sang Bendahara Negara kecewa dengan pemerintahan saat ini.

Sementara narasi lainnya beredar melalui sebuah poster yang pada bagian tengahnya tertera teks berikut: Sri Mulyani kecewa dan mengajukan pengunduran diri.

Di tengah terpaan isu tersebut, Sri Mulyani tampak aktif di WEF. Bahkan, di sela-sela rangkaian pertemuan tahunan itu, Menkeu melakukan pertemuan dengan CEO Youtube Neal Mohan, pada Selasa, 16 Januari 2024.

"Siapa tidak kenal YouTube? Layanan berbagi video yang sudah menjadi bagian tidak terpisahkan dari kehidupan kita. Sebuah sarana berbagi informasi yang begitu mudah diakses oleh siapapun dan kapanpun," ungkap Menkeu melalui akun instagram resmi @smindrawati.

Dalam kesempatan itu, Menkeu berbincang hangat mengenai Creators Economy, yaitu ekonomi yang diciptakan dan digerakkan oleh para kreator konten di platform ini. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: