Mohamed Salah Bakal Tinggalkan Liverpool di Pertengah Januari 2024, Jurgen Klopp: Tak Masalah!

Mohamed Salah Bakal Tinggalkan Liverpool di Pertengah Januari 2024, Jurgen Klopp: Tak Masalah!

JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Mohamed Salah dikabarkan bakal meninggalkan Liverpool pada pertengah Januari 2024.

Ya, kepergian Mohamed Salah tak lain untuk membela tim nasional Mesir di Piala Afrika pada 14 Januari hingga 12 Februari 2024.

Lantas Bagaimana sikap Jurgen Klopp terkait kepergian Mohamed Salah tersebut. Mengingat, Liverppol tengah berjuang penuh guna mempertahankan posisinya di puncak Klasemen Liga Inggris.  

Klopp mengaku tidak khawatir ditinggal pemain andalannya tersbeut. Menurutnya, akan ada pemain lain yang bisa menggantikan peran Salah.

BACA JUGA:Prediksi Skor Celta Vigo vs Real Betis LaLiga 2023-24 Matchday 19, Head To Head Serta Live Streaming

BACA JUGA:Erik Ten Hag Inginkan Hak Veto Transfer Pemain Klubnya Agar Pertahankan Kontrol, Begini Jelasnya

Meski begitu, Klopp tak menyangkal bahwa kehilangan Salah akan berdampak besar terhadap Liverpool. 

"Setiap rencana jangka panjang yang bisa saya miliki sangat bergantung pada siapa yang tersedia, jadi mengapa saya harus memikirkan di siapa yang bisa saya gunakan ketika Mo sedang absen ketika saya tidak tahu siapa yang tersedia," kata Klopp di laman resmi klub.

"Ini bukan pertama kalinya, ini adalah situasi yang sangat biasa di mana kami kehilangan pencetak gol, dan entah bagaimana kami berhasil melewatinya," sambungnya.

BACA JUGA:Bursa Transfer: Liverpool dan Real Madrid Targetkan Kylian Mbappe, Siapa yang Dipilih?

BACA JUGA:Coret dari Kalender Balap! Formula E dan WSBK Ditiadakan di Indonesia, Ternyata Begini Penyebabnya

Bukan cuma Salah yang dipastikan absen hingga Februari. Wataru Endo juga akan absen membela The Reds karena memperkuat tim nasional Jepang yang tampil di Piala Asia pada 12 Januari hingga 10 Februari.

"Dan sekarang kami bersama Endo juga menjadi peserta Piala Asia, jadi memang begitu. Kami mengetahuinya dan sekarang kami harus menghadapinya," pungkasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: