Tak Hanya Cek RAM, Ini 8 Tips Sebelum Beli HP Gaming
Jika mau, kamu juga bisa menggunakan pendingin eksternal lain yang kini sudah banyak dijual di pasaran.
3. Layar
Untuk sesi gaming yang lebih nyaman di mata, dibutuhkan HP dengan layar terbaik. OLED atau AMOLED menjadi panel terbaik untuk bermain karena panel tersebut dapat menampilkan hitam yang lebih pekat, tingkat kecerahan lebih tinggi dan warna yang lebih akurat.
Tidak hanya panel, kamu juga harus memperhatikan resolusi dan juga refresh rate. Resolusi 1080p sudah lebih dari cukup namun akan lebih baik jika memilih yang memiliki layar beresolusi 1440p.
Untuk refresh rate, pastikan jika layar HP pilihan kamu telah mendukung refresh rate 90Hz atau 120Hz untuk animasi yang lebih mulus dan enak dipandang ketika bermain game.
4. RAM
Sama seperti chipset, RAM juga menjadi salah satu bagian penting ketika berbicara soal HP gaming.
Makin besar kapasitas RAM yang diusung, maka makin mudah pula bagi sebuah HP untuk menjalankan game-game berat yang umumnya “memakan” banyak RAM.
Selain itu, kapasitas RAM yang besar juga memudahkan kamu untuk membuka banyak aplikasi secara bersamaan.
Untuk saat ini, 6GB menjadi kapasitas minimal dan 8GB menjadi ukuran standar untuk RAM pada sebuah HP gaming.
Jika mau, kamu juga bisa memilih HP gaming dengan RAM 12GB untuk performa yang lebih meyakinkan.
5. Penyimpanan
Selanjutnya adalah penyimpanan yang tidak kalah penting dari chipset maupun RAM. Dengan ukuran game-game saat ini yang makin membengkak, dibutuhkan penyimpanan dengan kapasitas yang tidak kecil.
BACA JUGA:
- POCO X3 Pro : HP Gaming Tangguh dengan Harga Terjangkau Di Segmen Menengah
- Rekomendasi HP Gaming 1 Juta Dengan Spesifikasi Tangguh
Makin besar kapasitas sebuah penyimpanan, makin banyak pula game yang bisa dipasang. Untuk sekarang, 128GB menjadi ukuran standar bagi HP gaming, mengingat kini hampir semua
HP gaming tidak dibekali dengan slot microSD untuk penyimpanan tambahan. Jika kamu punya bujet lebih, disarankan untuk memilih yang memiliki kapasitas penyimpanan 256GB atau 512GB.
6. Fitur gaming dari segi hardware maupun software
Salah satu alasan mengapa bermain game di HP kurang begitu nyaman adalah karena navigasi atau kontrol via touchscreen yang terkadang kurang responsif.
Untungnya, banyak HP gaming saat ini yang telah dibekali dengan tombol bahu (atau tombol R1 dan L1) guna memudahkan kamu untuk bermain game, terutama yang mengusung genre FPS.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: