Sederet Fakta Kecelakaan Bus Handoyo yang Merenggut 12 Nyawa di Tol Cipali

Sederet Fakta Kecelakaan Bus Handoyo yang Merenggut 12 Nyawa di Tol Cipali

JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Kecelakaan tunggal Bus Perusahaan Otomotif (P.O) Handoyo di tol Cipali Kilometer 73 yang menewaskan 12 orang. Menurut Kasubdit Gakkum Polda Jabar AKBP Lalu Wira Sutriana, kecelakaan terjadi pukul 15.40 WIB.

"Laporan awal di KM 73 Cipali arah Jakarta. Ada korban jiwanya. Kami tadi terakhir terima laporan jam 17.00 sore itu 7 orang meninggal di TKP. Tapi kalau ada updatenya kami update segera," kata AKBP Lalu Wira Sutriana pada, Jumat 15 Desember 2023.

Polisi pun juga memeriksa sejumlah saksi kejadian. Lalu Wira mengungkapkan kecelakaan tunggal bus terjadi pada arah Jakarta. "

Sopir sudah kita periksa, kita periksa. Kita periksa saksi mata seperti apa kejadian di TKP," ucap dia.

"Untuk sementara awal kecelakaan tunggal Bus PO Handoyo dari arah Jawa menuju ke Jakarta," sambung Lalu Wira.

BACA JUGA:

Bus yang membawa 20 orang penumpang itu melaju dari arah Cirebon menuju Jakarta.

Diduga, bus hilang kendali saat melintas di jalan menikung hingga menabrak pembatas jalan dan terguling.

Berikut fakta-fakta terkait insiden kecelakaan bus PO Handoyo di Tol Cipali yang tewaskan 12 orang:

1. Akibat Kelalaian Sopir

Edwar mengatakan, kecelakaan bus penumpang yang menewaskan 12 orang, diduga akibat kelalaian supir yang mengakibatkan kendaraan oleng. "Dugaan sementara bus tersebut mengalami kecelakaan lantaran kelalian pengemudi," ucap Edwar dalam keterangannya, Jumat 15 Desember 2023.

2. 12 Orang Tewas

Insiden nahas yang menimpa bus PO Handoyo di ruas Tol Cipali itu menyebabkan 12 dari 20 penumpang meninggal dunia. "12 meninggal dunia," ungkap Kapolres Purwakarta AKBP Edward Zulkarnain saat dihubungi CNNIndonesia.com, pada Jumat 15 Desember 2023.

3. Dugaan Penyebab

Kecelakaan lalu lintas melibatkan bus Handoyo di Tol Cipali, Purwakarta, Jawa Barat. Polisi menduga penyebab kecelakaan adalah kelalaian sopir.

Dugaan sementara, menurut Kapolres Purwakarta AKBP Edwar Zulkarnain, bus tersebut mengalami kecelakaan tunggal karena sopir tak bisa mengendalikan laju kendarannya. Namun, polisi masih terus melakukan penyelidikan mendalam untuk mengetahui pasti kecelakaan tersebut.

"Dugaan sementara bus tersebut mengalami kecelakaan lantaran kelalaian pengemudi," ujar Edwar

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: