LaLiga Spanyol 2023-24: Real Betis vs Real Madrid 9 Desember 2023, Prediksi, H2H Serta Link
JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Jadwal pertandingan Liga Spanyol 2023/24 pekan ke 16 akan mempertemukan Real Betis vs Real Madrid yang dilaksanakan pada 9 Desember 2023.
Duel lanjutan pertandingan LaLiga Beticos Verdiblancos vs Los Blancos yang akan dihelat di Stadion Benito Villamarin, kick off dimulai pada pukul 22.15 WIB.
Pertandingan LaLiga Spanyol Real Betis vs Real Madrid dapat disaksikan melalui layanan live streaming di beIN Sports 3 serta aplikasi Vidio, link tersedia di akhir artikel.
Pertemuan terakhir kedua tim tersaji pada 6 Maret 2023 dan berakhir tanpa kemenangan, skor 0 - 0 untuk kedua tim.
Los Blancos saat ini menduduki puncak klasemen Liga Spanyol dan berhasil mengemas 38 poin.
Sementara Real Betis berada di peringkat ke7 klasemen sementara Liga Spanyol dan meraih 25 poin.
BACA JUGA:
- Jadwal Perempat Final Serta Daftar Wakil Indonesia yang Berhasil Lolos Guwahati Masters 2023
- Marc Marquez Bersama Kekasih Curi Perhatian Fans saat Liburan di Bali
Pada pertandingan terakhir tim tuan rumah berhasil meraih kemenangan atas Villanovense 7 Desember 2023 lalu dengan skor 2 - 1 pertandingan Copa del Rey.
Sementara pada pertandingan terakhir Los Blancos juga tak terkalahkan dalam pertandingan terakhirnya, Real Madrid berhasil menang atas Granada di LaLiga dengan dua gol tanpa balas.
Dua gol kemenangan yang berhasil diraih Los Blancos berhasil dicetak oleh Brahim Diaz (26) dan Rodrygo (57).
Diprediksi pertandingan akan berjalan dengan menarik dan seru, kedua tim memiliki kualitas pemain yang luar biasa.
Namun meskipun bermain di kandang sendiri, Los Blancos lebih diunggulkan dalam laga ini. Pasalnya anak asuh dari Carlo Ancelotti tak terkalahkan dalam lima pertandingan terakhirnya.
Ditambah tim tamu berada di puncak klasemen Liga Spanyol dan bukan lawan yang mudah untuk Real Betis.
Sementara tim tuan rumah hanya berhasil meraih dua kemenangan dalam liga laga pertandingan terakhirnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: