Hanya Satu-Satunya Wanita dari ASEAN, Ini Alasan Nicky Widyanti Masuk Daftar Most Powerful Women Versi Majalah Fortune 2023
1. Memimpin Pertamina sejak 2018
Perempuan kelahiran Tasikmalaya ini pertama kali menjabat sebagai direktur utama Pertamina pada 30 Agustus 2018. Ia menggantikan Elia Massa Manik yang sebelumnya menjabat selama satu tahun dari 2017.
Sektor energi bukanlah hal yang asing bagi Nicke. Menurut situs resmi Pertamina, Nicke pernah menjabat posisi eksekutif sejak 2009 di Pertamina. Sebelum jadi direktur utama Pertamina, ia dipercaya sebagai Direktur SDM Pertamina dan Direktur Pengadaan Strategis 1 PT PLN (Persero).
Ia juga pernah menjabat sebagai Direktur Bisnis di PT Rekayasa Industri (Rekind), lalu berlanjut ke Vice President Corporate Strategy Unit (CSU).
2. Dinilai Mampu Menghadapi Krisis Besar
Pemilihan Nicke Widyawati sebagai perempuan paling berpengaruh di dunia tentunya bukan tanpa alasan. Beberapa di antaranya adalah Nicke dinilai mampu melewati tantangan triple shock saat harga minyak jatuh, saat kondisi permintaan bahan bakar menurun, dan ketika Pertamina mengalami tekanan nilai tukar saat pandemi melanda Indonesia.
Bahkan pada tahun 2021, Nicke Widyanti bersama dengan tim berhasil mencapai target produksi Migas di Tanah Air. Hal inipun menjadi dasar majalah Fortune mempertimbangkan dirinya untuk masuk dalam jajaran wanita paling berpengaruh di dunia (Most Poweful Women)
Fortune juga menyebutkan bahwa di tengah tekanan, Nicke masih bisa membuat rencana masa depan. Ia membangun portofolio Energi Baru Terbarukan (EBT) sebagai bentuk dukungan transisi energi Indonesia. Hal ini dilakukan agar Indonesia bisa punya energi bersih di masa depan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: