Cara Menjernihkan Minyak Goreng Bekas Agar Dapat Digunakan Kembali, Yuk Coba!

Cara Menjernihkan Minyak Goreng Bekas Agar Dapat Digunakan Kembali, Yuk Coba!

JAKARTA,RADARPENA.CO.ID - Minyak goreng bisa menjadi keruh dan kotor, terlebih jika telah digunakan untuk menggoreng makanan. Umumnya hal ini terjadi karena sisa makanan yang tercecer di dalam minyak tersebut.

Minyak jelantah biasanya memiliki warna yang lebih gelap dan mempunyai aroma tidak sedap. Maka dari itu, perlu dijernihkan terlebih dahulu agar digunakan kembali.

Karena pada dasarnya minyak goreng bekas masih bisa dijernihkan kembali dan dihilangkan baunya untuk dipakai lagi. Sebagian orang biasanya hanya menyaring kotoran yang terdapat pada minyak goreng.

Namun, saringan tidak dapat sepenuhnya membuang kotoran pada minyak. Terlebih remahan-remahan kecil dan halus yang sulit untuk disaring.

BACA JUGA:

Sedangkan jika menggunakan kain atau penyaring halus, akan butuh waktu yang lama supaya minyak kembali jernih. 

Nah, maka dari itu kamu perlu mengikuti arahan pada ulasan dibawah ini agar minyak jelantah yang ada dirumah dapat digunakan kembali. Simak yuk!

  • Menggunakan Kentang 

Cara menjernihkan minyak goreng juga bisa menggunakan kentang. Kamu bisa kupas kentang, potong-potong, dan besihkan kentang tersebut. Kemudian, goreng kentang sampai semua kotoran pada minyak menempel di kentang tersebut.

  • Menggunakan Arang Kayu

Arang kayu punya sifat yang bisa menyerap kotoran dan residu. Bisa dimanfaatkan juga untuk menjernikan minyak goreng bekas. Caranya, haluskan arang kayu secukupnya dengan ditumbuk sampai jadi serbuk. Kemudian, masukkan dua genggam serbuk arang kayu untuk 1 liter minyak jelantah. Aduk merata dan tunggu hingga warna minyak lebih terang jernih. Saring minyak berisi arang kayu dan minyak yang jernih bisa kembali digunakan.

  • Larutan Tepung 

Larutkan 4 sendok makan tepung tapioca atau kanji dengan air, kemudian masukan ke dalam minyak panas. Tunggu beberapa saat sampai tepung menggumpal dan kotoran menempel pada tepung, lalu angkat dan minyak telah kembali jernih dan siap dipakai memasak.

BACA JUGA:

Manfaat buah pisang untuk kesehatan memang sudah tidak perlu diragukan lagi. Namun siapa sangka jika kulit pisang juga bisa dimanfaatkan. Kulit pisang ternyata bisa digunakan untuk menjernihkan minyak bekas. Caranya, potog kulit pisang dan bersihkan kulit pisang hingga halus dan lembut. Setelah itu, letakkan kulit pisang di atas saringan dan letakkan wadah di bawhanya. Tuang minyak bekas ke atas saringan dan biarkan minyak masuk ke wadah tersebut. Secara otomatis, kulit pisang akan memisahkan kotoran pada minyak bekas. Sehingga minyak goreng kembali jernih.

  • Menggunakan Nasi yang Dikepal

Setelah selesai menggoreng dengan menggunakan minyak tersebut, ambil segenggam nasi. Lalu bulatkan atau kepalkan nasi tersebut sampai padat. Lalu, masukan nasi ke dalam minyak penggorengan yang masih dalam keadaan panas. Bolak-balik dan tekan-tekan nasi tersebut sampai semua remah atau kotoran yang ada pada minyak bekas yang tertinggal menempel pada nasi. Nantinya, minyak bisa kembali jernih untuk digunakan kembali.

Nah, itulah beberapa ulasan terkait cara menjernihkan minyak goreng bekas supaya jernih dan dapat dipakai kembali. Semoga artikel diatas dapat membantu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: