Kurma Israel Jenis Ini Ternyata yang Diboikot Kaum Muslim Dunia, Cukup Populer di Indonesia

Kurma Israel Jenis Ini Ternyata yang Diboikot Kaum Muslim Dunia, Cukup Populer di Indonesia

JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Konflik Israel dengan Hamas di jalur Gaza yang menjadi tragedi kemanusiaan belum juga usai. Banyak-nya korban rakyat tidak berdosa dari rakyat Palestina menimbulkan kemarahan penduduk dunia.

Kemarahan warga dunia mulai di wujudkan dengan seruan untuk boikot produk-produk Israel. Salah satu produk Israel yang banyak membanjiri dunia adalah Kurma.

Israel merupakan produsen buah kurma yang telah mengekspor ke manca negara. Kurma Israel sudah menyasar ke ranah global. Bahkan Israel tercatat sebagai negara pengekspor kurma terbesar kelima di dunia setelah Iran pada tahun 2020.

Ada banyak jenis kurma yang dikenal di tengah masyarakat. Lantas, apa itu kurma Israel yang kini tengah ramai diboikot? Melansir The New Arab, buah kurma yang berasal dari Israel merupakan jenis kurma Medjool.

BACA JUGA:

Sebagai produsen kurma Medjool terbesar di dunia, 50 persen kurma Israel banyak diekspor ke negara-negara Eropa. Kurma ini kemudian dijual di supermarket besar serta toko-toko lokal di seluruh Eropa.

Namun demikian, kurma ini banyak diprotes karena berasal dari hasil pendudukan Israel di tanah Palestina. Sekitar 40-60 persen kurma Israel ditanam di pemukiman ilegal.

Dampak invasi yang dilakukan pemerintah zionis Israel terhadap Palestina memicu reaksi masyarakat dunia yang mendorong aksi pemboikotan produk dari negara yang baru dibentuk terbentuk tahun 1948 itu.

Sekilas Tentang Kurma Medjool

Medjool dikenal sebagai 'Ratu Kurma' karena ukurannya yang besar dan rasa manis yang cukup kuat. Dahulu kala kurma jenis Medjool dikenal sebagai makanan para raja karena hanya dapat dikonsumsi oleh kaum bangsawan. Kini, kurma Medjool sebenarnya banyak dibudidayakan di negara-negara beriklim hangat.

Mengutip Healthline, kurma ini memiliki ukuran yang besar, dengan tekstur yang lebih lembut. Panjangnya bahkan disebut hampir mencapai 2 inci atau sekitar 5 sentimeter.

Selain itu, kurma ini juga dikenal lebih manis daripada jenis kurma lainnya. Rasa manisnya bahkan disebut-sebut menyerupai karamel.

Kurma ini mengandung tinggi kalsium dan zat besi. Satu porsi kurma mampu memberikan 20 persen serat makanan harian. Namun, karena rasa manisnya yang cukup legit, orang dengan diabetes dilanjutkan untuk tidak mengonsumsi kurma Israel yang diboikot ini.

Sebagai buah tropis, Kurma Medjool memiliki lubang tunggal yang dikelilingi oleh daging yang dapat dimakan. Buah ini berasal dari Maroko dan sekarang tumbuh di daerah hangat di Amerika Serikat, Timur Tengah, Asia Selatan, dan Afrika.

Kurma jenis ini sering dijual kering tetapi tidak mengalami dehidrasi, membuatnya tetap lembut dan lengket. Gula mereka menjadi lebih pekat saat mengering, yang kemudian meningkatkan rasa manisnya.

Merk Kurma Israel yang Di Boikot Umat Muslim Dunia

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: