FC Barcelona Vs Shakthar Donetsk Liga Champions Grup H 25 Oktober 2023, H2H Serta Live Streaming
RADARPENA.CO.ID - Jadwal pertandingan Liga Champions 2023/2024 matchday 3 Grup H akan mempertemukan FC Barcelona Vs Shakthar Donetsk yang akan dilaksanakan pada 25 Oktober 2023.
Duel pertandingan lanjutan Liga Champions Barcelona Vs Shakthar Donetsk yang akan digelar di Stadion Olimpic Lluis Companys, kick off akan dimulai pada pukul 23.45 WIB.
Pertandingan ini dapat disaksikan live di SCTV serta melalui layanan live streaming melalui Champions TV 1 dan UEFA.com, link tersedia di akhir artikel.
FC Barceola dan Shakthar Donetsk terakhir kali bertemu pada 13 April 2011 dan berhasil dimenangkan oleh tim Blaugrana dengan skor 1 - 0.
Pada pertandingan terakhir tim tuan rumah bermain imbang lawan Granada dengan skor 2 - 2 dan berhasil menang atas Athletic Bilbao dengan skor 1 - 0.
Sementara pada pertandingan terakhir Shakhtar Donetsk berhasil meraih kemenangan dalam tiga pertandingan berturut - turut atas Rukh Vynnyky dengan 2 gol tanpa balas dan menang atas LNZ Cherkasy dengan skor 3 - 0.
BACA JUGA:
- Prediksi Sevilla Vs Arsenal Liga Champions Grup B 25 Oktober 2023, H2H Serta Live Streaming
- Prediksi Galatasaray Vs Bayern Munchen Liga Champions Matchday 3, H2H Serta Live Streaming
FC Barcelona dan Shakthar Donetsk berada di fase Grup H bersama dengan FC Porto dan Antwerp.
Blaugrana memimpin di puncak klasemen sementara Grup H Liga Champions dengan mengumpulkan 6 poin. Sementara Shakthar Donetsk berada di peringkat ketiga dan hanya mengumpulkan 3 poin.
FC Porti menduduki posisi kedua dengan mengumpulkan 3 poin, Antwerp berada di peringkat keempat dan belum berhasil mengumpulkan poin pada klasemen sementara Liga Champions Grup H.
“Sebuah kesempatan spesial bagi kami untuk berada di Liga Champions. Inilah waktunya untuk melangkah maju dan menjadi hebat lagi,” ucap Xavi Hernandez, dilansir dari SB Nations.
Diprediksi pertandingan akan berjalan dengan ketat dan seru, tim tuan rumah memiliki peluang untuk meraih kemenangan.
Ditambah FC Barcelona yang berhasil hujan gol lawan Antwerp dengan skor 5 - 0 di matchday 1 dan menang atas FC Porto di matchday 2 dengan skor 1 - 0 menjadi modal untuk berhadpan dengan tim tamu di matchday 3.
Jadwal Pertandingan Liga Champions 25 Oktober 2023:
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: