Kecilkan Pori-Pori Di Wajah Hanya Dengan Bahan Alami Ini, Simak Yuk!

Kecilkan Pori-Pori Di Wajah Hanya Dengan Bahan Alami Ini, Simak Yuk!

RADARPENA.CO.ID - Banyak orang yang mengira, bahwa hanya jerawat dan bekasnya saja yang bisa menganggu penampilan wajah. Padahal, sebenarnya ada beberapa masalah lainnya yang bisa muncul pada wajah yakni pori-pori wajah yang besar.

Wajah merupakan salah satu area yang perlu dirawat secara rutin detikers. Jika kamu jarang merawat wajah, hal ini dapat menyebabkan pori-pori di wajah menjadi terbuka, sehingga dapat menimbulkan masalah kesehatan pada kulit wajah.

Pada pori-pori yang besar, produksi sebum atau minyak akan cenderung meningkat. Kotoran-kotoran juga lebih mudah menempel dan menyumbat pori-pori di wajah kamu, sama hanya dengan sisa make up.

Sebenarnya, pori-pori pada dasarnya memang besar karena itu merupakan area tempat keluarnya minyak dari kulit. Jika ingin pori-pori mengecil sebaiknya dimulai dengan mengurangi produksi minyak itu sendiri.

BACA JUGA:

Tak heran, jika berbagai cara pun dilakukan hanya untuk mengecilkan pori-pori di kulit wajah. Termasuk perawatan di salon. Namun, mengecilkan pori-pori wajah juga bisa dilakukan di rumah dengan bahan-bahan alami ini lho.

Berikut informasi yang telah rangkum dari berbagai sumber, untuk mengecilkan pori-pori dengan menggunakan bahan-bahan alami yang ada di rumah. Simak yuk!

  • Minyak Zaitun 

Minyak zaitun memiliki banyak khasiat untuk perawatan kulit. Kandungan zat linoleic acid yang terdapat pada minyak zaitun berfungsi untuk membantu menjaga kadar air pada kulit wajah agar tidak muncul keriput pada usia dini.

Selain itu minyak zaitun juga mengandung zat anti-oksidan yang disebut polifenol, dan zat polifenol inilah yang membantu melindungi sel-sel dari ancaman kerusakan.

Untuk mengecilkan pori-pori wajah dengan minyak zaitun yaitu campurkan 1sdm minyak zaitun dengan 1sdt madu kemudian gunakan campuran tersebut sebagi masker wajah.

  • Kopi dan Gula

Kedua bahan ini bisa digunakan sebagai scrub pada wajah agar kulit-kulit mati yang tertinggal di wajah terangkat dengan sempurna. Sehingga tidak tertinggal dan menyebabkan wajah menjadi kusam. Dengan tidak adanya sel kulit mati, maka pori-pori wajah mengecil.

 

  • Cuka Sari Apel

Cuka sari apel adalah toner kulit alami. Dikenal karena sifat anti-inflamasi dan antimikrobanya, ini membantu mengobati jerawat. Lebih penting lagi, mengembalikan keseimbangan pH kulit dan mengencangkan kulit dengan mengurangi pori-pori besar.

Cara menggunakannya: Campur satu sendok teh cuka sari apel dengan dua sendok teh air. Rendam bola kapas dalam campuran dan oleskan pada wajah. Biarkan 5-10 menit dan bilas dengan air.

  • Rendaman Air Beras

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: