5 Tips Makeup Minimalis Selama Ramadan, Tampil Fresh dan Glowing!

5 Tips Makeup Minimalis Selama Ramadan, Tampil Fresh dan Glowing!

Ilustrasi wanita sedang make up-Freepik/ wayhomestudio-

JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Selama bulan Ramadan, tubuh kita mengalami perubahan, terutama dalam hal pola makan dan minum.

Akibatnya, kulit bisa jadi lebih kering dan tampak lelah. Hal tersebut bisa memengaruhi penampilan makeup, lho. Tapi tenang, kamu tetap bisa tampil segar dan glowing dengan riasan minimalis, tanpa khawatir makeup cepat luntur atau terlihat berlebihan.

Pilihlah produk makeup yang ringan dan tahan lama, biar nyaman dipakai seharian tanpa ganggu ibadah puasa. Berikut ini beberapa tips makeup simpel biar tetap glowing selama Ramadan. Yuk, simak ulasan selengkapnya!

1. Pastikan Kulit Terhidrasi

Sebelum mulai makeup, pastikan kulitmu terhidrasi dengan baik. Pilih pelembap ringan yang tetap bisa memberikan kelembapan maksimal.

Jangan lupa juga untuk pakai sunscreen agar kulit terlindungi dari sinar matahari, apalagi kalau banyak aktivitas di luar.

Selain itu, banyak-banyak minum air saat sahur dan berbuka agar kulit tetap sehat dari dalam. Kamu juga bisa pakai face mist buat nyegerin wajah kapan saja.

BACA JUGA:7 Aplikasi Makeup Wajah Terbaik: Temukan Gaya Riasan yang Cocok untukmu!

BACA JUGA:No Makeup Makeup Look: Gaya Riasan Minimalis di Kalangan Gen Z yang Bikin Cantik Alami

2. Pilih Base Makeup yang Ringan

Kalau mau makeup tetap ringan, hindari pakai foundation yang terlalu tebal. Sebagai gantinya, kamu bisa coba tinted moisturizer, BB cream, atau cushion foundation yang lebih ringan tapi tetap merata di kulit.

Kalau ada noda atau bekas jerawat, cukup pakai concealer di area yang perlu saja, lalu ratakan pakai jari atau beauty sponge biar hasilnya lebih natural.

3. Pakai Blush On dengan Warna Natural

Biar wajah terlihat segar, pilih blush on dengan warna-warna natural seperti peach atau pink muda. Blush berbentuk cream atau liquid bisa lebih tahan lama dan bikin wajah terlihat merona alami.

Kalau mau lebih fresh, coba juga aplikasikan sedikit blush di hidung, biar kesannya lebih sehat dan bercahaya meski sedang berpuasa.

BACA JUGA:Cushion Praktis tapi Gampang Luntur? Hindari 5 Kesalahan Ini Biar Makeup Flawless Seharian

BACA JUGA:Kenapa Makeup Aku Selalu Cakey? Tips Bagi Pemula Supaya Terlihat Flawless Seharian

4. Gunakan Produk Mata yang Simpel

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: