Jadi Pusat Kuliner, Inilah Rekomendasi Tempat Wisata Kuliner di PIK yang Bikin Nagih

Jadi Pusat Kuliner, Inilah Rekomendasi Tempat Wisata Kuliner di PIK yang Bikin Nagih

RADARPENA.CO.ID - Pantai Indah Kapuk (PIK) kini jadi poros untuk berwisata kuliner. Tidak hanya itu, banyak berjejer restoran-restoran dengan konsep yang unik dan lucu di sepanjang jalan menjadikan PIK mempunyai daya tarik untuk dikunjungi.

Jenis makanan yang bisa kamu temukan di sini pun sangat bervariasi. Mulai dari Western, Indonesia, Jepang, Korea, Thailand, dan masih banyak lagi. Selain enak, restoran tersebut pun memiliki spot foto yang sayang dilewatkan untuk berfoto.

Intip yuk 10 tempat makan enak di PIK yang wajib banget kamu coba berikut ini, bikin nagih banget:

 

BACA JUGA:

 

1. NIX Kitchen & Bar

Dari restoran ini, kamu bisa menikmati city view yang indah banget. Mau datang siang atau malam hari, pemandangannya nggak mengecewakan. Ngajak pasangan ke sini untuk candle light dinner romantis adalah keputusan yang nggak bakal kamu sesali.

Menu andalan ini mulai dari finger food seperti Fish Tacos, French Fries, Chicken Popcorn, hingga main menu seperti Lobster Thermidor dan Slow-roasted Pork Belly, bisa kamu order buat ngisi perut. Untuk aneka pastanya juga enak, seperti Spaghetti Pork Belly yang sausnya creamy.

 

2. Gaise Brunch & Bistro

Ada yang bilang, restoran yang interiornya estetik sering kali rasa makanannya b aja. Tenang, kamu nggak akan merasakan hal itu saat datang ke Gaise Brunch & Bistro. Restoran baru di PIK yang unik ini memang cakep dekorasinya, tapi makanannya juga nggak kalah bikin terpesona.

Salah satu menu andalannya Aburi Salmon Shoyu Pasta. Porsi salmonnya besar dan dimasak dengan sempurna. Ada sensasi torched saat salmon masuk ke mulut. Sentuhan creamy dari keseluruhan hidangan ini juga dapat banget.

 

 

3. Bumbu Moyang

Bumbu Moyang merupakan restoran yang menyajikan makanan khas Indonesia dengan suasana tempo dulu. Menikmati hidangan masakan tradisional di restoran ini seperti kita diajak untuk menikmati suasana saat pulang kampung.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: