Ustadz Adi Hidayat: Amalkan Doa ini di Hari Jumat, Terbebas dari Hutang

Ustadz Adi Hidayat: Amalkan Doa ini di Hari Jumat, Terbebas dari Hutang

UAH, Amalan Doa Hari Jumat Terhindar Hutang - Hari Jumat adalah hari pernuh berkah. Banyak amalan yang dapat kita lakukan di hari jumat, salah satunya adalah doa agar terbebas dari hutang.

Ustadz Adi Hidayat (UAH) menjelaskan, siapa saja yang mengamalkan doa ini, Allah SWT akan membebaskan sang pembaca doa dari hutang yang melilit.

“Faedahnya Allah akan bebaskan antum dari hutang-hutang yang melilit,” ujar ustadz Adi Hidayat, seperti yang ditayangkan di YouTube lewat chanel Share Dakwah.
Berikut ini adalah bacaan doa agar seseorang terbebas dari hutang dan mendapatkan rezeki yang diRidhoi Allah SWT:

“Allahummaa Ikfinaa bihalaalika an’ haraamika wa bifadhlika 'amman siwak,”

Artinya: "Ya Allah, berilah aku kecukupan rezeki halal-Mu, sehingga aku tidak memerlukan yang haram. Jadikanlah aku kaya dengan karuniamu, sehingga aku tidak butuh kepada selain-Mu."

UAH menjelaskan doa ini paling baik dibaca dan diamalkan di hari Jumat, tepatnya dibaca setelah Shalat Jumat selesai dikerjakan.

BACA JUGA:

Ustad Adi Hidayat mengajurkan setelah Shalat Jumat jangan terburu-buru berdiri dan keluar masjid, namun berdoalah, berdzikir memohon kepada Allah SWT.

Tidak hanya laki-laki, permepuan juga diperbolehkan membaca dan mengamalkan doa tersebut.

Akan tetapi, untuk perempuan, doa itu sebaiknya dibaca setelah Shalat Ashar sebagian dari dzikir di hari Jumat.

Tak sekedar diucap, namun lantunan doa tersebut memiliki keutamaan yang diajarkan Nabi Muhammad SAW.

Salah satunya, umat muslim akan dimudahkan terbebas dari hutang dan memuliakan orang tersebut.

"Apa faedahnya, dua. Pertama, Allah SWT akan bebaskan kita dari hutang yang melilit dalam kehidupan, kedua Allah SWT akan memuliakan kita dengan semua kemuliaan yang terbaik yang Allah SWT berikan kepada kita," jelas Ustaz Adi Hidayat.
Sunnah Sebelum Shalat Jumat

BACA JUGA:

Ustadz Adi Hidayat menjelaskab beberapa sunnah sebelum Jumat, seperti memotong kuku, mencukur kumis dan jenggot, mandi sunnah Jumat, membaca shalawat hingga baca Surat Al Kahfi dan memperbanyak shalawat.

Hal ini dilakukan semata-mata untuk mendapatkan berkah dari Allah SWT, karena ini pernah juga dikerjakan oleh Nabi Muhammad SAW.

memotong kuku dan membaca surah Al-Kahfi. Sunnah memotong kuku dimulai dari tangan kanan dan dilanjutkan tangan kiri. Jika sudah selesai tangan maka bisa dilanjutkan memotong kuku kaki.

Sedangkan membaca surah Al Kahfi, Ustadz Adi Hidayat menuturkan maknanya bisa sekedar membaca dan memahami. Jadi dorongan membaca Alquran adalah untuk memahami isinya.

Amalan JUmat yang lain bisa dibaca DISINI.***

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: