Resmi! Neymar Gabung Klub Liga Arab Saudi Al Hilal
Neymar Resmi Gabung Al Hilal - Neymar resmi dilepas Paris Saint-Germain ke Al Hilal. Striker Brasil itu akan dikontrak selama dua musim oleh klub Saudi Pro League tersebut.
"Sulit mengucapkan selamat tinggal kepada pemain luar biasa seperti Neymar, salah satu pemain terbaik di dunia," bunyi pernyataan resmi Presiden PSG, Nasser Al-Khelaifi, Selasa (15/8/2023) malam WIB.
"Saya tak akan lupa hari pertama dia tiba di Paris Saint-Germain, dan juga kontribusi yang telah ia berikan selama lebih dari enam tahun. Kami memiliki banyak momen hebat dan Neymar akan selalu menjadi bagian dari sejarah kami", Imbuhnya.
Ada satu sosok di Barcelona yang membuat Neymar mengurungkan niatnya untuk pulang ke Camp Nou dan akhirnya memilih menyusul Cristiano Ronaldo pindah ke Arab Saudi.
Kabar kepergian Neymar dari Paris Saint-Germain ke Al Hilal tengah menghiasi pemberitaan di bursa transfer musim panas 2023. Neymar dikabarkan tinggal selangkah lagi untuk bergabung dengan raksasa Liga Arab Saudi tersebut.
BACA JUGA:
- BRI Liga 1: Jadwal Pertandingan Liga 1 Pekan Ke-9 Persebaya Vs PSM 18 Agustus 2023
- Jadwal Lengkap Liga Inggris 2023/2024 Pekan Ke-2 Live di SCTV dan Link Live Streaming
Penyerang timnas Brasil itu mau menerima pinangan Al Hilal setelah digoda dengan tawaran mewah. Namun, menurut data Transfermarkt, Al Hilal harus menebus Neymar dari PSG dengan harga 87 juta dolar Amerika Serikat (AS) atau sekitar Rp 1,3 triliun.
Pakar transfer Fabrizio Romano mengungkapkan, Neymar bakal menerima gaji sebesar 300 juta dolar AS (Rp 4,5 triliun) untuk dua tahun membela Al Hilal tanpa disertai opsi perpanjangan kontrak.
Akan tetapi, gaji yang diterima pemain berusia 31 tahun itu masih berpotensi bertambah jika memasukkan klausul bonus.
Gaji Neymar di Al Hilal disebut bisa mencapai 400 juta dolar AS atau sekitar Rp 6,1 triliun sampai 2025 jika menambahkan bonus dan kesepakatan komersial.
Neymar akan bergabung dengan sejumlah nama-nama besar seperti Kalidou Koulibaly, Ruben Neves, hingga Sergej Milinkovic-Savic. Jangan lupa, 13 dari 26 pemain Timnas Arab Saudi di Piala Dunia 2022 lalu juga bermain di sana.
Selama enam musim di PSG, Neymar telah meraih 13 trofi domestik, termasuk lima gelar Ligue 1. Ia juga mencetak 118 gol dan 77 asis hanya dalam 173 laga.
Neymar menjadi pemain bintang kelima yang direkrut Al Hilal pada bursa transfer musim panas tahun ini.
Sebelumnya, klub peserta Saudi Professional Leagues atau kompetisi teratas Liga Arab Saudi itu telah mendatangkan Kalidou Koulibaly (dari Chelsea), Segej Milinkovic-Savic (Lazio), Ruben Neves (Wolves), dan Malcom (Zenit St Petersburg).
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: