Resmi! Neymar Gabung Klub Liga Arab Saudi Al Hilal
Dengan keberhasilan mendatangkan Neymar, Al Hilal kian menegaskan posisi mereka sebagai klub Arab Saudi paling boros pada bursa transfer musim panas 2023.
Sebelum menebus Neymar dari PSG, Al Hilal sudah menghabiskan 178 juta euro atau sekitar Rp 2,9 triliun untuk merekrut empat bintang dari Eropa.
Kedatangan Neymar juga membuat Liga Arab Saudi semakin bertabur bintang. Diawali Cristiano Ronaldo yang bergabung dengan Al Nassr pada akhir tahun lalu, sejumlah pemain top dari Benua Biru sudah pindah ke Arab Saudi mulai dari Karim Benzema, Riyad Mahrez, Sadio Mane, hingga terkini Neymar.
BACA JUGA:BRI Liga 1: Arema FC Vs Rans Nusantara, Head To Head dan Prediksi Susunan Pemain
Kepindahan Neymar ke Al Hilal ini didasari oleh keputusan PSG. Manajer Luis Enrique ternyata tidak memasukkan namanya ke dalam skema untuk musim 2023/2024.
Hal itu sudah dikomunikasikan dengan sang pemain. Mendengar kabar tersebut, membuat Neymar tidak nyaman. Dirinya ingin bermain reguler di musim ini.
Situasi tersebut dimanfaatkan dengan cepat oleh Al Hilal. Berbekal dana yang tersedia usai gagal memboyong Lionel Messi, Al Hilal tidak ada masalah untuk menebus maharnya dan memberi kontrak fantastis untuk Neymar.***
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: