Intip spesifikasi Dan Harga HP Samsung A72
Samsung A72 - Samsung A72 merupakan smartphone yang sangat dinantikan dari salah satu perusahaan teknologi terpopuler di dunia. Ponsel ini diharapkan dilengkapi dengan fitur yang menarik, desain yang elegan, dan performa yang kuat, sehingga menjadi perangkat yang sangat diinginkan bagi para penggemarnya.
Mengingat popularitas brand Samsung di beberapa pasar, ini adalah salah satu ponsel dengan visibilitas tertinggi. Banyak yang mengatakan bila Hp ini menjadi salah satu smartphone kelas menengah yang dengan kemampuan kelas atas terbaik.
Ponsel ini menerima beberapa penghargaan karena keseimbangan pada perangkat yang mereka hadirkan. Mulai dari desain yang memukau hingga daya tahan baterai yang memuaskan banyak kostumer. Dalam pembahasan kali ini, anda akan mengenal lebih dekat karakteristik dan spesifikasi Ponsel Samsung ini yang sangat mengesankan ini.
Di situs resmi Samsung Indonesia, harga HP Samsung A72 terbaru dibanderol Rp 5.999.000 untuk varian dengan memori 8/128GB. Sementara harga HP Samsung A72 varian 8/128GB ada di angka Rp 6.399.000.
Dibandingkan dengan Galaxy A52, bagian yang berbeda dari Samsung A72 ada pada sektor kamera. Seri ini mendapat dukungan tambahan berupa sensor telephoto 8MP degan 3x optical zoom.
BACA JUGA:
- Spesifikasi Infinix GT 10 Pro, Smartphone Gaming Dengan Spek Tinggi
- Ini Dia Spesifikasi serta Harga Terbaru dari POCO F4 GT, Turun Harga!
Bagian lain yang juga membedakan tentunya ada pada ukuran layar, yakni 6,7 inci. Ini membuat dimensi serta bobot Samsung Galaxy A72 juga menjadi lebih besar.
Nah, berikut inimerupakan spesifikasi yang dimiliki oleh Samsung A72. Simak yuk!
Spesifikasi Samsung Galaxy A72
Chipset : Qualcomm SM7125 Snapdragon 720G (8 nm)
CPU : Octa-core (2×2.3 GHz Kryo 465 Gold & 6×1.8 GHz Kryo 465 Silver)
GPU : Adreno 618
RAM : 6GB / 8GB
ROM : 128GB / 256GB
Layar : 6.7 inches (1080 x 2400 pixels) Super AMOLED
Kamera Belakang : 64 MP (wide), 8 MP (telephoto), 12 MP (ultrawide), 5 MP (macro)
Kamera Depan : 32 MP (wide)
Baterai : Li-Ion 5000 mAh
Dimensi : 165 x 77.4 x 8.4 mm
Berat : 203 g
Warna : Awesome Black
Awesome White
Awesome Violet
Awesome Blue
Kelebihan Samsung A72
- Layar Super AMOLED dengan refresh rate 90Hz. Layar menampilkan warna yang hidup dan tajam dengan refresh rate yang lebih cepat daripada kebanyakan smartphone Ini berarti gambar yang ditampilkan lebih responsif dan halus saat di-scroll atau saat bermain game.
- Baterai yang tahan lama. Dibekali dengan baterai berkapasitas besar, A72 dapat bertahan hingga dua hari pemakaian normal sebelum harus diisi ulang. Ini sangat memudahkan bagi pengguna yang aktif dan tidak ingin terganggu dengan pengisian daya secara terus-menerus.
- Kamera belakang dengan lensa telefoto. Smartphone dilengkapi dengan kamera belakang yang dapat melakukan zoom optik hingga 3x, sehingga pengguna dapat mengambil foto jarak jauh dengan lebih jelas dan detail.
- Sertifikat IP67. Handphone ini tahan terhadap air dan debu dengan sertifikat IP67. Ini berarti, smartphone ini bisa bertahan dalam keadaan hujan atau terendam dalam air hingga kedalaman tertentu tanpa mengalami kerusakan.
- Dukungan pembaruan software hingga tiga tahun ke depan. Perangkat didukung oleh pembaruan software hingga tiga tahun ke depan, yang berarti pengguna akan mendapatkan fitur terbaru dan patch keamanan untuk jangka waktu yang lebih lama.
Demikianlah, pembahasan mengenai Samsung A72 beserta spesifikasi, harga, dan kelebihannya. Semoga bermanfaat.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: