Begini Cara Bikin Gmail Baru Lewat HP dan Laptop, Gak Ribet Yuk Coba!

Begini Cara Bikin Gmail Baru Lewat HP dan Laptop, Gak Ribet Yuk Coba!

JAKARTA, RADARPENA - Kamu belum memiliki akun gmail? atau akun gmail kamu yang lama sudah tidak bisa dipakai? Yuk coba buat akun gmail baru dengan mudah dan gak ribet.

Ikuti langkah - langkah di artikel ini, bisa menggunakan handphone dan laptop atau PC lalu ikuti panduan hingga selesai.

Menggunakan surat elektronik atau email di dalam kehidupan sehari - hari sangat membantu berbagai aktivitas manusia untuk melakukan suatu pekerjaan. Gmail merupakan layanan surel milik Google.

BACA JUGA:Cara Hapus Akun Threads – Bisa Tanpa Hapus Akun Instagram

Email  tidak terpisahkan dari kehidupan masyarakat modern di zaman sekarang.

Saat ini email juga banyak digunakan oleh masyarakat, mulai dari pekerja hingga pelajar sekarang sudah menggunakan email untuk mengerjakan tugasnya. 

Berikut ini dilansir dari berbagai sumber, cara buat akun gmail :

Membuat akun gmail melalui PC atau Laptop :

  • Pertama kamu masukkan alamat www.gmail.com pada web browser kamu.
  • Lalu kamu klik create an account, sebuah kotak akan terbuka.
  • Kemudian kamu isi data diri secara lengkap. Pada isian setelah nama, kamu bisa memilih nama untuk username.
  • Jika ternyata terdapat tulisan “That username is taken. Try another.” Itu tandanya orang lain telah memakai username yang kamu pilih. Kamu bisa mengakalinya dengan menambah angka.
  • Lalu, isi semua kolom yang belum terisi dengan data yang benar.
  • Setelah itu, klik “Next Step”, akan muncul agreement, atau kotak persyaratan, klik pada “I Agree”.
  • Kamu telah memiliki akun Gmail sekarang.

BACA JUGA:Mudah Dan Murah, Begini Cara Berlangganan Spotify Premium

Membuat akun gmail melalui handphone : 

  • Pertama kamu kunjungi situs https://www.gmail.com 
  • Selanjutnya klik "buat akun baru"
  • Maka akan muncul formulir pendaftaran
  • Lalu ikuti petunjuk dengan memasukkan informasi yang diperlukan
  • Kemudian kamu masukkan nomor telepon untuk memverifikasi akun Google
  • Google menggunakan proses verifikasi dua Langkah untuk keamanan akun kamu
  • Kamu akan menerima pesan dari Google lewat kode verifikasi
  • Masukkan kode verifikasi untuk menyelesaikan verifikasi akun 
  • Kamu akan melihat formulir tentang data diri, nama hingga tanggal lahir
  • Klik I Agree
  • Akun email baru kamu sudah selesai dibuat.

BACA JUGA:Cara Dowload Aplikasi Dapodik 2024 terbaru

Gmail diluncurkan dengan sistem undangan dalam bentuk Beta pada 1 April 2004[8] dan tersedia untuk publik pada 7 Februari 2007 meski masih menyandang status Beta.

Gmail menyedikan kapasitas penyimpanan sebanyak lebih dari 7538 megabyte dan terus bertambah.

Pada November 2014, Google memperkenalkan fungsi di aplikasi Gmail Android yang memungkinkan pengiriman dan penerimaan email dari alamat non-Gmail (seperti Yahoo! Mail dan Outlook.com) melalui POP atau IMAP. ***

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: