Polda Bengkulu, Salurkan Air Bersih Ke RT 23 Bentiring Permai

Polda Bengkulu, Salurkan Air Bersih Ke RT 23  Bentiring Permai

Kapolda Bengkulu Irjenpol Armed Wijaya dan Walikota Bengkulu Helmi Hasan saat menandatangani Prasasti Peresmian

JAKARTA, RADARPENA - Mabes POLRI bersama Polda Bengkulu menggelar karya bakti dengan meresmikan bantuan sosial penyediaan air bersih berbentuk satu set  sumur bor di wilayah RT 23 Kelurahan Bentiring Permai Kota Bengkulu Senin (19/6) sekitar pukul 09.30 WIB.  Target sebanyak 50 KK akan menikmati air bersih ini.Antusias warga menyambut bantuan ini sangat terasa. Mereka memadati tenda-tenda yang didirikan guna menyaksikan langsung sejarah untuk  warga RT 23 Kelurahan Bentiring Permai

Kapolri Jenderal Sigit Listyo Prabowo bersama seluruh Kapolda se-Indonesia menggelar Video Conference (Vidcon) paska peresmian di halaman Masjid Al-Hadi. Kapolda Bengkulu Irjenpol Armed Wijaya  didampingi Irwasda Polda Bengkulu Kombespol Asep Teddy memimpin jalanya vidcon untuk  jajaran Polda Bengkulu. Hadir Walikota Bengkulu H. Helmi Hasan, Kapolres Bengkulu Kombes Pol Aris Sulistyono, SH,MH Imam Masjid Al-Hadi Salamun Haris, M. Si  dan serta tokoh masyarakat lain dilingkup Kelurahan  Bentiring Permai.

Kegiatan serentak di jajaran Polda se-Indonesia dan masyarakat itu, digelar dalam rangka HUT Bayangkara ke-77 tahun 2023. Jenis bantuan yang disalurkan berupa bantuan sembako, bedah rumah, bantuan modal usaha.

BACA JUGA:Jadikan Kota Nol Sampah, 1.568 RW di Kota Bandung Siap Terapkan Kang Pisman

Untuk Jajaran Polda Bengkulu sebelum bulan Ramadan lalu telah menyalurkan kegiatan sosial dan program bedah rumah berhasil membantu 37 unit rumah tersebar di wilayah Provinsi Bengkulu.

Kapolda Bengkulu Irjenpol Armed Wijaya mengatakan pelaksanaan bantuan sosial ini sudah tentu tidak bisa berjalan dengan baik tanpa ada dukungan dari Pemerintah Daerah baik Kota maupun Provinsi.’’Tentu juga karena dukungan dari semua masyarakat disekitar wilayah ini, semunya bisa berjalan lancar, ‘’ungkap Jenderal bintang dua ini. 

Ucapan terimakasih disampaikan kepada semua tokoh-tokoh masyarakat semoga kegiatan seperti ini kedepan bisa terlaksana kembali dengan capaian yang lebih baik. ‘’Mudah-mudahan semua amala ibadah ini, mendapatkan ganjaran pahala yang berlimpah dari Allah Swt Tuhan yang mahaesa, ‘’tambahnya.

BACA JUGA:BPOM RI Keluarkan Izin Penggunaan Obat Kanker Payudara Abemaciclib

Sementara itu Ketua RT 23 Bentiring Permai Tarjuli,M.Pd sebagai tuan tumah mengangku sangat bangga dan senang wilayahnya dipilih untuk  mendapatkan bantuan sosial berupa penyediaan air bersih ini. ‘’Kami tentu mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya mudah-mudahan bantuan ini sangat bermanfaat, ‘’tukasnya.  (iaa)***

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: