Tanggapan Carmen Usai Penobatan dan Peresmian Hearts2Hearts

Selasa 25-02-2025,15:36 WIB
Reporter : Dimas Satriyo
Editor : Dimas Satriyo

Setelah resmi debut, nama Carmen masuk dalam trending topic di X dan menuai beragam komentar dari netizen Korea. Sebagian besar memuji visual Carmen.

"Wah cantik sekali," tulis salah satu netizen.

"Saya melihat semua anggota dan dia tampaknya yang paling cantik," tulis netizen lainnya, serta "Melihat foto berita yang keluar hari ini, menurutku Carmen adalah yang tercantik."

BACA JUGA:Link Nonton Video Viral Jeje Slebew Obok-obok di Kamar Mandi, Rame di X

Nama grup Hearts2Hearts mencerminkan tujuan mereka untuk terhubung dengan penggemar global melalui musik yang penuh emosi dan pesan menyentuh hati.

Menurut para anggotanya, grup ini berusaha untuk maju bersama sebagai satu kesatuan.

Yuha menceritakan bahwa seluruh anggota langsung menyukai nama grup tersebut saat pertama mendengarnya.

 

"Kami semua menyukainya, karena kami pikir nama itu, yang berarti menghubungkan dari hati ke hati, benar-benar mewakili tujuan kami untuk berkomunikasi dengan penggemar melalui musik yang menyampaikan perasaan kami yang sebenarnya," ungkapnya.

BACA JUGA:Shopee Gandeng Ronaldinho! Selebrasi Samba Sang Legenda Bikin Netizen Heboh

Hearts2Hearts merupakan grup pertama SM Entertainment dengan lebih dari lima anggota dalam 18 tahun terakhir.

Grup pendatang baru ini mengikuti jejak SNSD yang juga memiliki delapan anggota.

"Masing-masing dari delapan anggota kami memiliki daya tarik yang unik, dan sinergi yang tercipta saat kami bersatu adalah kekuatan kami," tutur Ian.

Kategori :