JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Beredar sebuah video di media sosial yang melihatkan salah satu penumpang Azerbaijan Airlines merekam situasi di dalam pesawat sesaat sebelum pesawat jatuh dan meledak. Sebelumnya, dalam video yang beredar terdengar suara lantunan dua kalimat syahadat dari seorang pria.
Ia sempat merekam kejadian pada momen tersebut, pria tersebut seraya menyampaikan pesan kepda sang istri melalui video rekaman tersebut sebelum pesawat Azerbaijan Airlines jatuh dan meledak.
Video tersebut diunggah oleh salah satu akun Instagram @lagi.viral pada Rabu, 25 Desember 2024. Pada rekaman tersebut, terdengar juga suara dari salah satu penumpang wanita yang gusar dan juga tampak dinding pesawat yang terkelupas serta masker oksigen yang bergelantungan.
Diketahui, pesawat maskapai Azerbaijan Airlines berangkat dari Baku ke Kota Grozny, Rusia, yang membawa 67 penumpanag dan lima awak di dalamnya di dekat Aktau, Kazakhstan barat.
BACA JUGA:
- Antisipasi Curah Hujan Tinggi, BPBD Jakarta Lakukan Modifikasi Cuaca
- Masuki Musim Libur Nataru 2024, Kemnaker Pastikan Harga Tiket Pesawat Tidak Akan Naik
- Viral! Seorang Pria Terekam CCTV Tendang Kucing Depan Minimarket hingga Tewas
Terlihat kondisi pesawat ketika tim penyelamat datang, bagian belakang pesawat yang terputus dari bagian depannya, beberapa orang terlihat tergeletak di tanah. Namun dari kecelakaan yang menyeramkan itu beberapa orang ditemukan masih hidup.
Diketahui bahwa 29 orang yang dilaporkan selamat dari kecelakaan itu ditemukan di bagian belakang pesawat, dengan bagian depan yang hancur parah akibat kebakaran. Salah satu korban selamat adalah pria yang merekam kejadian ini.
Belum dapat dipastikan alasan jatuhnya pesawat tersebut, disinyalir Azerbaijan Airlines jatuh karena menabrak sekelompok burung. Namun pada platform media sosial X beredar bagian pesawat yang dipenuhi lubang, sehingga muncul spekulasi lain yang menjadi penyebab jatuhnya pesawat.